Banta Syahrial : Elit Politik Berperan Penting Wujudkan Rekonsiliasi Masyarakat

ANALISAACEH.com | Banda Aceh – TIM Pemenangan Jokowi-Amin Aceh yang tergabung dalam Jokowi-Ma’ruf Amin, T Banta Syahrial mengatakan Pertemuan Probowo-Jokowi di MRT lebak bulus pada 13 Juli 2019 merupakan pertemuan yang positif, Paling tidak dapat meredam tensi politik di masyarakat.

“Pertemuan rekonsiliasi Probowo-Jokowi menjadi pintu masuk untuk merajut kembali persatuan pasca pilpres”. Menurutnya Elit Nasional maupun lokal mempunyai peran penting dalam mendinginkan suhu politik di tengah masyarakat yang selama ini terpolarisasi”. Ungkapnya.

Selain itu, pertemuan Prabowo dan Jokowi juga jangan sampai hanya menjadi ajang bagi bagi kekuasaan (Power Sharing). “Jika ini terjadi, Partai Nasdem memimilih membantu pemerintahan dari luar sebagai oposisi”. Tegas Sekjend Nasdem Aceh ini.

Hal ini terungkap dalam diskusi Analisa Demokrasi Institute (A.D.I) dengan tema “Akankah Konsolidasi Masyarakat Terwujud Pasca Pertemuan Rekonsiliasi Probowo-Jokowi” ?, di 3in1 Coffee, Sabtu (26/07/19), Banda Aceh.

T Banta Syahrial juga mengajak masyarakat untuk kembali membangun persatuan dan kesatuan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. “Kita juga berharap masyarakat menyikapi pertemuan ini dengan cerdas, bahwa persoalan pilpres telah selesai, jangan ada lagi cacian serta hujatan dikarenakan beda pilihan”. ujarnya.

Terkait ada pihak yang memilih oposisi, itu merupakan hal yang wajar agar pemerintahan berjalan dengan chek and balance. Terangnya. Diskusi ini juga menghadirkan Nasrul Sufi dari Sekber Satgas Prabowo-Sandi Aceh dan Effendi Hasan dari Akademisi Unsyiah. (Mz)

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

PJ Gubernur Aceh Lantik Azhari Sebagai PJ Wali Kota Subulussalam

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Penjabat Gubernur (PJ) Aceh Bustami Hamzah melantik Azhari sebagai Penjabat Wali…

19 jam ago

25 Anggota PPK Kota Langsa Dilantik

Analisaaceh.com, Langsa | Sebanyak 25 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dalam wilayah Kota Langsa untuk…

19 jam ago

SBA Kirimkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Terdampak Kekeringan di Lhoknga

Analisaaceh.com, Aceh Besar | PT Solusi Bangun Andalas (SBA) mendistribusikan air bersih kepada warga yang…

1 hari ago

Hanya 13 Kabupaten di Aceh Memiliki Pasangan Calon Independen

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh mengatakan bahwa hanya 13 kabupaten/kota yang…

1 hari ago

Hilangkan Stigma Ganja di Makanan, BNNP Aceh akan Melakukan Pengujian

Analisaceh.com, Banda Aceh | Ketua Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Aceh menyatakan bahwa untuk menghilangkan…

2 hari ago

SBA Perkenalkan Praktik Tambang Berkelanjutan kepada Peserta International Summer School Program 2024

Analisaaceh.com, Aceh Besar | PT Solusi Bangun Andalas (SBA) berkolaborasi dengan Program Studi Teknik Pertambangan…

2 hari ago