Categories: NEWSPOLITIK

PDI Perjuangan Nagan Raya Targetkan Bupati dan Pimpinan DPRK Pada Pemilu 2024

Analisaaceh.com, Suka Makmue | Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Nagan Raya menargetkan menang pada pemilu serentak 2024 yang akan datang.

Hal tersebut diungkapkan oleh pria yang juga menjabat sebagai Wakil Bupati Nagan Raya disela-sela kunjungan DPD PDI Perjuangan Aceh pada Jum’at (1/11) di rumah Dinas Wakil Bupati Nagan Raya.

“Kita menargetkan PDI Perjuangan Bupati dan pimpinan DPRK pada pemilu yang akan datang,” Ungkap ketua DPC PDI Perjuangan Nagan Raya, Chalidin Oesman, SE.,MM.

Menurut Chalidin, target tersebut ditetapkan setelah melihat antusiasisme masyarakat setelah dirinya dipercayakan menjadi ketua DPC.

“Setelah saya diamanahkan ibu Megawati sebagai ketua DPC, saya memanggil tokoh agama, tokoh masyarakat untuk menyampaikan hal tersebut dan mendiskusikannya,” ungkap pria yang selama 15 tahun memimpin paguyuban masyarakat Nagan Raya di Jakarta.

Menurut Chalidin, awalnya banyak yang mempertanyakan, namun setelah berdiskusi panjang, akhirnya dapat diterima dan siap untuk memerahkan Nagan Raya.

“Sampai saat ini seluruh PAC sudah lengkap, bahkan saya harus shalat istiqorah untuk meminta petunjuk Allah sebelum memutuskan siapa yang akan memimpin PAC,” ungkap Chalidin.

Selain PAC, Chalidin juga menjelaskan sekitar 30 orang ulama sudah siap untuk membesarkan Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) di Nagan Raya.

Sementara itu, sekretaris DPD PDI Perjuangan Aceh, Yunia Shofiasti, ST.,MT menyampaikan, bahwa salah satu kabupaten kota/kota yang berpeluang untuk dimenangkan PDI Perjuangan adalah Nagan Raya.

“Nagan Raya merupakan salah satu kabupaten yang akan menjadi lumbung suara PDI Perjuangan,” uangkap perempuan yang akrab disapa Sofi ini.

Hal itu menurut Sofi tidak berlebihan, karena antara salah satu tokoh Nagan Raya yaitu Habib Muda Seunagan berteman baik dengan Bung Karno, bahkan di Nagan sendiri ada jalan Soekarno.

Faktor lain menurut Sofi yang menjadi kekuatan Nagan Raya adalah ketua DPC nya merupakan wakil Bupati.

“Pak ketua DPC nya kan juga wakil bupati, kita minta pak Wabup selama beberapa tahun ini untuk membangun Nagan Raya,” jelas alumni Teknik Arsitektur Unsyiah ini.

Sebagai partai pemenang pemilu presiden dan pemilu legislatif, Sofi meyakini akan dapat membantu pembangunan Nagan Raya.

“Partai kita memiliki kader di pemerintah dan senayan, kita bisa bersinergi,” ungkap Sofi demikian.

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Relawan Pro MK Deklarasi Dukung Muzakir Manaf Cagub Aceh di Pilkada 2024

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Sejumlah anak muda-mudi di Kota Lhokseumawe yang menamakan diri relawan Pro Mualem…

22 jam ago

Simpan Sabu, Seorang Pria di Aceh Selatan Ditangkap Polisi

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Seorang pria berinisial TW (31) warga Kecamatan Tapaktuan, Kabupaten Aceh Selatan ditangkap…

1 hari ago

Tingkat Kepatuhan Perokok di KTR di Aceh Berkurang Lantaran Tak Ada Sanksi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Aceh Institute menyatakan tingkat kepatuhan masyarakat di Aceh dalam konteks pengendalian…

1 hari ago

Tabrakan di Peukan Bada, 2 Pengendara Motor Meninggal

Analisaaceh.com, Aceh Besar | Dua pengendara motor meninggal usai tabrakan di Jalan Cut Nyak Dien…

1 hari ago

Geuchik Gampong Punti Mangkir dari Panggilan Penyidik Tipidkor Polres Lhokseumawe

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Geuchik Gampong Punti Kecamatan Syamtalira Bayu Kabupaten Aceh Utara dikabarkan mangkir dari…

2 hari ago

Maju Pilkada, Salman Alfarisi Mendaftar ke Demokrat Abdya

Analisaaceh.com, Blangpidie | Salman Alfarisi menyerahkan berkas pendaftaran sebagai bakal calon bupati ke Dewan Pimpinan…

2 hari ago