25 Anggota DPRK Lhokseumawe Dilantik, Ini Nama dan Parpolnya

Ketua PN Lhokseumawe, Faisal Mahdi memandu pengambilan sumpah jabatan 25 anggota DPRK Lhokseumawe periode 2024-2029 yang digelar di gedung dewan setempat, Selasa (10/9/2024).

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Sebanyak 25 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Lhokseumawe resmi dilantik dan diambil sumpah jabatannya dalam sidang paripurna di aula DPRK Lhokseumawe, Selasa (10/9/2024). Prosesi pengambilan sumpah dipandu oleh Ketua Pengadilan Negeri Lhokseumawe, Faisal Mahdi, SH, MH.

Sidang paripurna tersebut mengagendakan pemberhentian dan pengangkatan anggota DPRK Lhokseumawe. Kegiatan dimulai sekitar pukul 14.00 WIB, dipimpin oleh Ketua DPRK periode 2019-2024, Murhaban, yang didampingi Wakil Ketua Irwan Yusuf. Acara ini juga dihadiri oleh Penjabat Wali Kota Lhokseumawe, A Hanan, beserta pimpinan forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda) dan sejumlah perwakilan lembaga mitra.

Sebelum pengambilan sumpah, Sekretaris DPRK Lhokseumawe, Hanirwansyah, ST MT, terlebih dahulu membacakan surat keputusan (SK) Gubernur Aceh mengenai pemberhentian anggota DPRK periode sebelumnya serta SK pengangkatan 25 anggota DPRK Lhokseumawe periode 2024-2029.

Dalam sambutannya, Penjabat Wali Kota Lhokseumawe, A Hanan, mengucapkan terima kasih kepada anggota DPRK yang telah menyelesaikan masa tugasnya, serta menyampaikan ucapan selamat kepada anggota DPRK yang baru dilantik.

“Selamat bertugas kami ucapkan kepada anggota DPRK Lhokseumawe periode 2024-2029. Semoga menjadi mitra yang baik dalam rangka mewujudkan pembangunan di Kota Lhokseumawe,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, kader Partai Aceh, Faisal, dan kader Partai Nasdem, Sudirman, dipilih sebagai ketua dan wakil ketua sementara.

Berikut daftar anggota DPRK Lhokseumawe periode 2024-2029 beserta partai politik pengusungnya:

Partai Aceh (5 kursi): Wardatul Jannah, Julianti, Zulkarnaini, Fauzan, Faisal.

Partai Nasdem (5 kursi): Said Luthfi Manfaluthi (pengganti Azhar Mahmud), Puteh, Syahrul, Haniful Ikbal, Sudirman Amin.

Partai Golkar (4 kursi): Zulya Zaini, Roma Juwita Hasibuan, Andar Asma, Masykurdin El Ahmady.

PKS (3 kursi): Farhan Zuhri, Nurbayan, Yusuf A.

Partai Gerindra (2 kursi): Alfia, Irwan Yusuf.

PNA (2 kursi): Sayed Fakhri, Said Fachri.

PKB (2 kursi): Hj. Nurhayati Azis, Nuraida.

PAN (1 kursi): Hery Herman Saputra.

PPP (1 kursi): H. Jailani Usman.

Komentar
Artikulli paraprakRatusan Warga Protes Penghentian Pengeboran Minyak di Alue Canang
Artikulli tjetërProtes Warga Sumur Minyak Alue Canang, WALHI Desak Pemerintah Aceh Cari Solusi