40 Anak Yatim dan Kurang Mampu Terima Bantuan Paket Sekolah

Analisaaceh.com, Banda Aceh – Sebanyak 40 orang anak yang kurang mampu dalam wilayah Kecamatan Baiturrahman terima paket bantuan dari Fatih Billingual School.

Paket berupa tas sekolah dan meja belajar ini diserahkan langsung oleh Camat Baiturrahman Muhammad Rizal, S.STP di Aula Kantor setempat, Selasa (20/4/2021).

Camat Baiturrahman Muhammad Rizal melalui Kepala Seksi Keistimewaan dan Kesejahteraan Sosial Indriati, A. Md mengatakan bahwa sebelumnya untuk data diminta oleh Bagian Keistimewaan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kota Banda Aceh sebanyak 40 orang.

“Jadi alhamdulillah semua sudah kita salurkan. Tapi ada dua orang yang tidak berhadir, kita titip ke kantor keuchik domisili masing-masing,” kata Indriati.

“Harapan kami agar ada lagi bantuan serupa dan bisa memberikan dengan kuota lebih banyak lagi penerima yaitu anak-anak kita yang kurang mampu dan membutuhkan,” jelasnya.

“Karena kalau di data anak yatim dan kurang mampu pergampongnya sebanyak 50 orang, jadi masih kurang merata. Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada Fatih sudah meringankan beban warga kita di kecamatan,” tutupnya

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Presiden Prabowo dan Pemerintah Aceh Diminta Awasi Pemulihan Hak Korban HAM

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemulihan hak-hak korban pelanggaran hak asasi manusia berat (PHB) di Aceh…

4 jam ago

UMKM Expo Abdya 2025, Ajang Lestarikan Seni dan Budaya Lokal

Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

4 jam ago

Aceh Catat Investasi Rp4,16 Triliun pada Triwulan III 2025

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu…

4 jam ago

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

2 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

2 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

2 hari ago