Analisaaceh.com, Tapaktuan | Sejumlah Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Selatan, siap menyisihkan aspirasinya untuk membantu penanganan penyebaran Covid-19 atau virus corona di kabupaten penghasil pala itu.
Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Ketua II DPRK Aceh Selatan, Ridwan (PA), kepada sejumlah awak media usai mengikuti rapat dengan Tim Gugus Tugas percepatan penanganan COVID-19 Kabupaten Aceh Selatan, Kamis (26/3/2020).
“Kami sudah rapat tadi dengan tim Gugus Tugas percepatan penanganan COVID-19 bahwa sejumlah anggota DPRK kita siap menyisihkan aspirasinya untuk tangani virus corona,” Ujar Ridwan.
Selain itu, terkait imbauan pemerintah agar masyarakat untuk tidak banyak beraktivitas di luar rumah, Ridwan meminta juga pemerintah memperihatikan kebutuhan masyarakat.
“Kita sarankan intansi terkait seperti Dinas Pangan, Dinsos dan BPBD harus bekerjasama dalam menangani serta membagikan sembako kepada masyarakat.” Pungkas Ridwan