Upate pekan ke 36, akhirnya The Gunners berhasil mengalahkan tamunya sang juara Liverpool 2-1(16/7/2020).
Bermain di Emirates Stadium, Arsenal benar-benar bermain offensive.
Jalannya pertandingan:
Jual beli serangan tidak dapat di elakkan, tuan rumah harus ketinggalan terlebih dahulu di menit 20.
Robetson yang berhasil melanjutkan umpan Firmino dari tengah lapangan, berhasil melepaskan umpan datar ke kotak pinalty.
Sadio Mane yang sudah menunggu, berhasil mencetak gol melalui kaki kanannya. Skor 0-1.
Pada menit 28 Mo Salah nyaris menambah keunggulan memanfaatkan umpan silang, namun sayang bolanya melesat.
Tak butuh waktu lama, kali ini bek terbaik didunia van Dijk melakukan kesalahan.
Niat memberi umpan datar ke Allison, Lacazette dengan sigap memotong dan menggiring bola. Penyerang asal Prancis ini pun mencetak gol balasan 1-1 di menit 32.
Di menit 43 Mo Salah kembali mendapatkan peluang tembakan, namun sayangnya berhasil di blok.
Kejadian naas kembali terjadi, kali ini Allison yang berupaya memberikan umpan datar ke tengah lapangan.
Tetapi kembali berhasil di potong oleh Lacazette, dengan cepat memberikan umpan mendatar ke Nelson di kotak pinalty.
Nelson pun melepaskan tendangan keras dengan kaki kanannya dan gol, skor 2-1 pada menit 44 sampai turun minum.
Babak kedua permainan kembali panas, kali ini kedua pemain tim mendapatkan kartu kuning.
Adalah Torreira di menit 46 dan Arnold di menit 48, sama-sama mendapatkan kartu kuning.
Pada menit 63 pemain pengganti asal Jepang Minamino melepaskan tendangan keras, namun sayang melenceng.
Liverpool benar-benar mencari celah, sundulan Salah pada menit 70 dan v. Dijk di menit 75 sama-sama melenceng.
Pada menit 81 permainan semakin keras, Xhaka yang berniat menghentikan Keita justru berbuah pelanggaran dan kartu kuning.
Serangan balasan tuan rumah akhirnya di dapatkan, kali ini Willock berhasil meneruskan umpan sang kapten Aubameyang.
Sepakan kerasnya menuju ke gawang The Reds ternyata terlalu tinggi, skorpun tidak berubah.
Tambahan 5 menit dilakukan, Arsenal bermain bertahan dan akhirnya pluit panjang di tiupkan. Total penguasaan bola lebih didominasi The Reds 67% dengan 24x tendangan, sementara The Gunners hanya memiliki 33% possesion serta 3x tembakan.
Dengan ini dipastikan Arsenal meraih 3 point dengan mengalahkan Liverpool 2-1.
Namun sayang The Gunners harus tetap diposisi 9 klasmen, karena dipertandingan lain rivalnya Spurs juga berhasil menang.
Daftar Susunan Pemain
Arsenal (3-4-3):Â Emiliano Martinez; Rob Holding, David Luiz, Kieran Tierney; Cedric Soares, Lucas Torreira, Granit Xhaka, Reiss Nelson; Nicolas Pepe, Alexandre Lacazette, Bukayo Saka.
Cadangan:Â Hector Bellerin, Sokratis, Dani Ceballos, Pierre-Emerick Aubameyang, Ainsley Maitland-Niles, Shkodran Mustafi, Joseph Willock, Saed Kolasinac, Matt Macey.
Pelatih: Mikel Arteta.
Liverpool (4-3-3):Â Alisson Becker; Trent Alexander-Arnold, Joe Gomez, Virgil Van Dijk, Andrew Robertson; Fabinho, Georginio Wijnaldum, Alex Oxlade-Chamberlain; Sadio Mane, Mohamed Salah, Roberto Firmino.
Cadangan:Â Adrian, Dejan Lovren, Neco Williams, Naby Keita, Takumi Minamino, Xherdan Shaqiri, Curtis Jones, Harvey Elliott, Divock Origi.
Pelatih: Jurgen Klopp.