Analisaaceh.com, Blangpidie | Sebanyak 19 santri Ma’had Ibnu Sina di bawah Yayasan Global Ehsan Relief diwisudakan pada Kamis (14/04/2022).
Wisuda yang bertepatan pada bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah tersebut berlangsung di halaman Ma’had Ibnu Sina Gampong Padang Sikabu, Kecamatan Kuala Batee Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya).
Pimpinan Ma’had Ibnu Sina Global Ehsan Relief, Ustad Iin Supardi mengatakan, kegiatan wisuda itu merupakan kegiatan perdana yang dilakukan oleh pihaknya.
“Alhamdulillah, dengan izin Allah kita bersyukur kepada Allah SWT pada hari ini kita telah dapat melaksanakan wisuda perdana. Ada 19 santri yang dinyatakan lulus dan diwisudakan. Diantaranya 10 santriwan dan 9 santriwati. Insyaallah ini akan terus kita lakukan untuk wisuda yang selanjutnya,” kata Iin Supardi.
Selain itu, kata Iin, santri juga diharapkan agar tidak melupakan jasa guru dan Ma’had Ibnu Sina, supaya ilmu yang di dapatkan mendapat keberkahan.
“Saya yakin santri yang baru diwisudakan bisa menjadi contoh di masyarakat dan mampu mengaplikasikan ilmu yang di dapatkan selama ini. Sebab, santri yang diwisuda hari ini adalah para santri terbaik di Ibnu Sina. Apalagi mereka sudah bisa menghafal Al-Qur’an dari 1 sampai 5 juz,” terangnya.
Sementara itu, Ketua Yayasan Ibnu Sina Ehsan Cendekia, Ustad Hasyimi mengucapkan selamat kepada santri yang telah diwisudakan pada tahun ini.
“Semoga ilmunya bermanfaat bagi pribadi, keluarga, dan masyarakat sekitarnya. Kalian sudah selesai menempuh ilmu di Ibnu Sina, tapi kami berharap kepada santri yang wisuda hari ini agar terus menuntut ilmu dimana saja kalian melanjutkan pendidikan selanjutnya,” ucap Ustad Hasyimi.
Ia berpesan kepada orang tua santri agar sama-sama menjaga dan melihat sekolah-sekolah yang akan mereka tempuh, agar ilmu yang mereka dapatkan di Ibnu Sina tidak sia-sia.
“Dengan begitu, para santri Ibnu Sina bisa diharapkan menjadi generasi yang berguna bagi negara, bangsa dan agama dihari mendatang,” harapnya.
“Mudah-mudahan selepas Kita disini akan terus berpacu kedepan dan memilih lembaga yang memang bisa kita harapkan untuk generasi kita yang akan datang serta bisa menjadi penda’i atau orang-orang yang bisa berkhidmat di dalam masyarakat,” pungkas Ustad Hasyimi.
Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Yayasan, Zulfahmi Global Ehsan Relief Indonesia, Keuchik, Mukim, OKP dan Wali Santri.