Bea Cukai Langsa Gelar Bazar UMKM

Pj. Walikota Langsa Ir Said Mahdum Majid didampingi Kepala Bea Cukai Langsa, Sulaiman dan pelaku UMKM, Rabu (16/8/2023) siang. Foto :Analisaaceh.com/Chairul

Analisaaceh.com, Langsa | Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean (KPPBC TMP) C Kota Langsa menggelar bazar Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di halaman kantor Bea Cukai setempat, Rabu (16/8/2023).

Dalam sambutannya Kepala Bea Cukai Langsa Sulaiman mengatakan, bahwa dilaksanakan kegiatan bazar UMKM tersebut, bertujuan untuk membangun Kota Langsa dengan melakukan sosialisasi kepada kepada masyarakat melalui pihak ketiga yakni para pelaku UMKM dan yang lainnya.

“Dalam bazar UMKM ini, kita juga mengandeng pihak lainnya guna melakukan sosialisasi dengan tujuan membangun Kota Langsa yang kita cinta untuk maju,” kata Sulaiman.

Menurutnya, dalam mengembangkan UMKM para pelaku usaha harus memerhatikan beberapa hal, seperti bentuk kemasan, kwalitas serta cara memasarkan produk usaha, dimana harus diberikan pembinaan yang berkelanjutan.

“Alhamdulillah, pelaksanaan UMKM hari ini bisa berjalan dengan baik, dengan dihadiri oleh 25 UMKM yang berasal dari Kabupaten Aceh Tamiang, Aceh Timur dan Kota Langsa,” jelasnya.

Sementara itu, Pj Walikota Langsa Ir. Said Mahdum Majid, dalam sampainya mengungkapkan, bahwa UMKM memiliki potensi untuk memajukan sektor ekonomi di kota setempat, dengan mendorong para pelaku yang ada di wilayah kerja Bea Cukai Langsa.

“Bazar hari ini menjadi bukti nyata komitmen kita dalam mendukung program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) yang dicanangkan oleh pemerintah pusat,” tuturnya.

Pj Walikota Langsa juga menyampaikan apresiasi kepada Bea Cukai setempat, dalam peran aktifnya menyelenggarakan acara tersebut, dimana menurutnya langkah itu menggambarkan tanggung jawab dan keterlibatan yang kuat dari sebuah lembaga dalam mendukung pembangunan ekonomi di Kota Langsa.

“Pemko Langsa mengapresiasi terhadap inisiatif pak Sulaiman dan seluruh jajarannya, dalam menyelenggarakan kegiatan bazar ini. Kemudian harapannya agar kita semua dapat meningkatkan semangat gotong royong dan kolaborasi antara pemerintah, lembaga serta pelaku UMKM,” pungkas Ir. Said Mahdum Majid.

Komentar
Artikulli paraprakWALHI Sebut Masyarakat Beutong Ateuh Nagan Raya Tidak Sejahtera Dari Hasil Tambang
Artikulli tjetërWarga Minta Pemkab Abdya Lestarikan Situs Sejarah Kerajaan Kuala Batee