Pemkab Abdya Umumkan Penerima Beasiswa Tahun 2023

Ilustrasi

Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mengumumkan nama-nama mahasiswa penerima beasiswa berprestasi dan kurang mampu/miskin.

Beasiswa mahasiswa berprestasi dan kurang mampu/miskin itu diberikan kepada mahasiswa yang tercantum namanya pada Lampiran Keputusan Bupati Aceh Barat Daya Nomor 525 Tahun 2023 tanggal 1 November 2023.

“Mahasiswa penerima beasiswa ini harus menyelesaikan administrasi dan persyaratan pengajuan pencairan beasiswa,” ungkap Pj Bupati Abdya, H. Darmansah melalui Kabag Kabag Keistimewaan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra), Cut Nurkhaziati, Kamis (9/11/2023).

Cut Nurkhaziati mengatakan, untuk penyelesaian administrasi mulai tanggal 13 November 2023 s/d 17 November 2023 di Bagian Keistimewaan dan Kesejahteraan Rakyat pada Sekretariat Daerah Kabupaten Aceh Barat Daya.

Penandatanganan daftar penerimaan beasiswa, sebut Cut, di tandatangani langsung oleh mahasiswa yang bersangkutan atau dapat di wakilkan oleh orang tua/wali dengan memperlihatkan KK asli dan foto kopi buku rekening bank.

“Untuk informasi pengumuman beasiswa tahun Anggaran 2023, mahasiswa dapat mengakses melalui website acehbaratdayakab.go.id,” sebutnya.

“Beasiswa mahasiswa berprestasi dan beasiswa mahasiswa kurang mampu/miskin ditransfer langsung dalam rekening masing-masing mahasiswa sesuai dengan lampiran Keputusan Bupati,” pungkasnya.

Komentar
Artikulli paraprakCara Isi Saldo GoPay Lewat ATM BTN dan Mobile Banking
Artikulli tjetërPanwaslih Abdya Turunkan APK Caleg yang Langgar Aturan