Analisaaceh.com, Tapaktuan | Salah satu upaya untuk mengurangai dampak negatif akibat kabut asap, UPTD Puskesmas Ujong Padang Rasian dibantu oleh Polsek Pasie Raja membagikan masker kepada penguna jalan dan masyarakat Ujung Padang Rasian Kecamatan Pasie Raja, Selasa (24/9/2019).
Muzakir, salah satu staf UPTD Puskesmas Ujong Padang Rasian mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bentuk kerjasama pihaknya dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Aceh Selatan, Polsek Pasie Raja dan Lembaga Sosial Masyarakat (LSM).
“Ada sekitar 2.000 masker yang dibagikan ke penguna jalan dan masyarakat Desa Ujung Padang Rasian. Masker tersebut disumbangkan oleh Dinkes Aceh Selatan dan juga dari Lembaga Sosial Masyarakat (LSM),” ujarnya.
Lebih lanjut muzakir mengatakan, pembagian masker itu merupakan kepedulian UPTD Puskesmas Ujong Padang Rasian, Dinkes Tapaktuan, Polsek Pasie Raja dan Lembaga Sosial Masyarakat (LSM) untuk mencegah gangguan saluran pernafasan atau Inpeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) terhadap masyarakat dan penguna jalan akibat kualitas udara yang buruk, karena asap kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Riau dan daerah lainnya di Indonesia.
“Sayangnya Kepala UPTD Puskesmas Ujong Padang Rasian Ns. YULIMIR, S.Kep.M.Kes tidak dapat hadir dalam acara kegiatan sosial ini, dikarenakan keadaan beliau sakit akibat kabut asap, walau demikian kegiatan sosial ini tetap kami laksanakan karena mengingat kabut asap yang mencemari udara di Aceh khususnya masyarakat Kabupaten Aceh Selatan,” kata Muzakir.
Salah seorang penguna jalan, Yuni sangat mengapresiasi kepedulian UPTD Puskesmas Ujong Padang Rasian membagikan masker kepada Masyarakat dan Penguna jalan.
“Saya berterimakasih UPTD Ujong Padang Rasian, peduli mencegah dampak asap kebakaran hutan dan lahan kepada masyarakat dan penguna jalan, dengan membagikan masker gratis,” ungkap Yuni. (DS)