Categories: NEWSPERISTIWA

Abrasi Mengancam Sekolah Dasar dan Pemukiman Warga di Kluet Timur

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Abrasi sungai Mokap mengancam bangunan Sekolah Dasar (SDN) Tapak Aulia di Gampong Lawe Cimanok, Kecamatan Kluet Timur, Kabupaten Aceh Selatan. Pasalnya jarak antara bangunan sekolah tinggal 1 meter dari bibir sungai.

Alfian, S.Pd Kepala Sekolah Tapak Aulia kepada analisaaceh.com Kamis (5/12/2019) mengatakan, kalau abrasi sungai Mokap itu tidak ditangani segera pihaknya khawatir gedung sekolah akan ambruk.

“Karena jarak sungai dengan sekolah tinggal satu meter lagi, kami takut jika tidak ditangani segera sekolah kami akan roboh,” katanya

Dia juga mengatakan, belakangan ini sungai Mokap terus meluap akibat hujan di hulu sungai yang menyebkan abrasi terus menerjang tebing di belakang sekolah.

Sementara itu Keuchik Gampong Lawe Cimanok Indra Sukiman mengharapkan kepada pemerintah atau Dinas terkait untuk segera mengatasi abrasi sungai Mokap tersebut.

“Kita telah sampaikan hal itu kepada pak Camat dan pak Wabup, kita berharap semoga secepatnya tangani abrasi sungai Mokap yang mengancam rumah sekolah tersebut,” pintanya.

Dia juga menyebutkan, selain mengancam gedung sekolah dasar Tapak Aulia, abrasi sungai Mokap juga mengancam rumah warga yang berada di Dusun Tapak Aulia tersebut.

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Lima Ruko di Gampong Lambheu, Aceh Besar Terbakar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…

3 jam ago

Terima Aspirasi Masyarakat Trumon Raya, Abu Heri: Hal Ini akan jadi Prioritas Saya

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…

7 jam ago

KIP Lhokseumawe Sukses Gelar Debat Kedua Calon Wali Kota

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…

7 jam ago

Dispora Aceh Latih 100 Pemuda Jadi Entrepreneur Kreatif dan Inovatif

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…

8 jam ago

96 dan 52 TPS di Aceh Berpotensi Intimidasi dan Kekerasan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…

9 jam ago

MPU Aceh Perbolehkan Pilih Kotak Suara Kosong

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…

10 jam ago