Categories: NEWS

Anggota DPR Aceh Abu Heri Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Singkil | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), T. Heri Suhadi, SP, menyalurkan bantuan untuk warga terdampak banjir di Kabupaten Aceh Singkil pada Kamis (4/12/2025) malam. Bantuan tersebut diterima langsung oleh Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Aceh Singkil, Al Husni.

Penyaluran bantuan ini menjadi wujud keprihatinan sekaligus kepedulian Abu Heri terhadap kondisi masyarakat di daerah pemilihannya, yang meliputi Aceh Singkil hingga Abdya. Kehadirannya di lokasi bencana merupakan komitmennya untuk memastikan masyarakat mendapatkan dukungan cepat di tengah situasi darurat.

Politis Partai Aceh itu juga menyampaikan rasa duka mendalam atas bencana banjir yang melanda hampir seluruh wilayah Aceh dalam beberapa hari terakhir. Ia menilai kerusakan pemukiman, terganggunya akses transportasi, dan dampak sosial lainnya harus segera mendapatkan penanganan terpadu agar penderitaan warga tidak berkepanjangan.

Abu Heri menyampaikan keprihatinannya atas musibah banjir yang melanda sebagian besar wilayah Aceh.

“Saya sangat prihatin atas musibah yang menimpa masyarakat. Inna lillahi wa inna ilaihi raji’un. Banjir ini melanda hampir seluruh Aceh, bukan hanya Aceh Singkil,” ujar anggota DPRA yang akrab disapa Abu Heri.

Ia menjelaskan luasnya daerah terdampak menyebabkan distribusi bantuan di sejumlah titik menjadi terhambat. Namun, beberapa akses utama mulai dapat dilalui kembali, seperti jalur Aceh Tamiang–Medan serta rute Langsa–Aceh Tenggara.

Abu Heri juga mengakui keterlambatan dirinya tiba di Aceh Singkil karena pada saat kejadian berada di Pidie Jaya yang turut terdampak banjir. Meski demikian, ia menegaskan komitmennya untuk tetap hadir dan memastikan masyarakat mendapatkan perhatian.

Terkait bantuan yang disalurkan, Abu Heri menekankan bahwa nilai bukanlah hal utama, melainkan semangat kepedulian.

“Ini bantuan ala kadar dari kami. Mungkin tidak seberapa, tetapi ini bentuk kepedulian kita terhadap sesama. Semua harus ikut membantu. Semoga bantuan ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat Aceh Singkil yang terdampak,” Ujar Sekretaris Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Aceh itu.

Sementara itu, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Aceh Singkil, Al Husni, menyampaikan terima kasih atas perhatian yang diberikan T. Heri Suhadi kepada masyarakat Aceh Singkil.

“Alhamdulillah, malam ini kami menerima bantuan dari Pak Abu Heri. Ini bukti kepedulian beliau kepada warga yang sedang dilanda banjir. Doa kami, semoga beliau selalu dalam lindungan Allah SWT,” ujar Al Husni.

Ia memastikan bantuan tersebut akan segera disalurkan kepada warga yang paling membutuhkan.

“Insyaallah, besok bantuan ini akan kami distribusikan kepada masyarakat terdampak. Terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan. Semoga beliau selalu dalam lindungan Allah SWT,” lanjutnya.

Sebagai informasi, banjir yang melanda sejumlah wilayah di Aceh, termasuk Aceh Singkil, dalam sepekan terakhir telah menyebabkan ribuan warga mengungsi dan puluhan desa terendam. BPBD setempat terus melakukan pemantauan serta menyalurkan bantuan ke wilayah yang aksesnya mulai terbuka.

Ahlul Zikri

Komentar

Recent Posts

Viral di Medsos, Mualem Dikabarkan Menikah Lagi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Gubernur Aceh Muzakir Manaf alias Mualem dikabarkan kembali melangsungkan pernikahan. Perempuan…

3 jam ago

Eks Kepala BGP Aceh Dituntut 6 Tahun, Rugikan Negara Rp4,4 Miliar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Aceh Besar menuntut Teti Wahyuni,…

18 jam ago

Pemerintah Aceh Larang Truk Tronton Melintas di Jembatan Bailey Kuta Blang Sementara Waktu

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melarang sementara truk tronton melintasi Jembatan Bailey Kuta Blang,…

21 jam ago

Kasus Korupsi Pasar Bale Atu, Terdakwa Divonis 2,5 Tahun Penjara

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Banda Aceh menjatuhkan vonis…

21 jam ago

Polda Aceh Tegaskan Bripda Muhammad Rio Disersi dan Telah Dipecat

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Polda Aceh menegaskan Bripda Muhammad Rio, personel Satbrimob, telah melakukan disersi…

3 hari ago

Alja Yusnadi: PT Asdal Tak Kooperatif, HGU Tak Layak Diperpanjang

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota DPRK Aceh Selatan dari Partai Gerindra, Alja Yusnadi, melontarkan kritik pedas…

4 hari ago