Bang Carlos Antar Banda Aceh Gemilang FC Bungkam Jaya Baru

Turnamen Sepakbola HUT Kota Banda Aceh ke 817 Digulir

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Tim sepakbola Banda Aceh Gemilang yang dipimpin langsung Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman masih terlalu digdaya atas lawannya Jaya Baru FC pada turnamen sepakbola HUT Kota Banda Aceh yang ke 817 yang digelar di lapangan sepakbola Jasdam Iskandar Muda (IM), Selasa (17/5/2022).

Tak tanggung-tanggung, tim yang diarsiteki Azhari ini menang telak dengan skor 5-0.

Aminullah yang lebih dikenal dengan Carlos Aceh tampil prima di sayap kiri. Meski di usia yang tidak muda lagi, Bang Carlos tampil bagus dan berkontribusi bagi kemenangan timnya.

Gol perdana Banda Aceh Gemilang berawal dari crossing Carlos ke kotak pinalti Jaya Baru yang kemudian menghadirkan kemelut. Bola liar di box area dimanfaatkan mantan pemain PON Aceh, Khairil Anwar dengan sontekan akuratnya. Banda Aceh Gemilang membuka skor 1-0.

Tertinggal lebih dulu, Jaya Baru FC yang diperkuat Fahrul, Riski, Irfan Hayatullah, Wawan, Adit dkk mencoba memberi perlawanan. Pemain-pemain muda asal Kecamatan Jaya Baru itu mengandalkan semnagat juang untuk mengimbangi gemerlapnya materi Banda Aceh Gemilang FC. Pertandingan pun berlangsung seru, setidaknya hingga pluit tanda turun minum dibunyikan wasit Aidil, tidak ada lagi gol yang tercipta.

Memasuki babak kedua, Banda Aceh Gemilang merotasi sejumlah pemain. Faumi Syahreza dan Dian Ardiansyah dimasukkan untuk menambah daya gedor.

Strategi ini membuahkan hasil. pasca duo mantan Persiraja itu bermain, Banda Aceh Gemilang mampu menambah empat gol lagi, yakni dua gol dari kaki Dian Ardiansyah pada menit 53 dan 73 serta dua gol lagi dari jasa mantan stiker PON Aceh, Akhilul Wahdan padan menit 58 dan 62.

Skor 5-0 untuk kemenangan Banda Aceh Gemilang menutup laga yang disaksikan ribuan penonton itu.

Dengan hasil ini, Carlos Cs melanglah ke babak delapan besar, menunggu hasil pemenang antara Meuraxa dan Syiah Kuala yang dipertandingan besok di lapangan yang sama.

Turnamen sepakbola ini digelar dalam rangka memperingati HUT Kota Banda Aceh yang ke 817.

Saat membuka turnamen ini, Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman mengatakan turnamen ini jadi ajang hiburan bagi masyarakat kota, terutama saat pandemi Covid-19 yang mulai membaik.

“Semoga turnamen ini awal kebangkitan sepakbola di Banda Aceh, terutama saat pandemi Covid 19 yang mulai membaik” kata Aminullah.

Dikatakannya, Turnamen sepak bola HUT Kota Banda Aceh digelar bukan hanya untuk melahirkan bibit-bibit muda yang kemudian akan memperkuat tim-tim profesional saja, tapi lebih dari itu ajang tersebut memberikan multiplier effect bagi pergerakan ekonomi masyarakat.

Wali kota mengatakan, jika pandemi Covid-19 dapat terus dikendalikan dan membaik, maka akan banyak event-event lain yang digelar dalam rangka meningkatkan perekonomian masyarakat kota.

Turnamen sepakbola HUT Kota Banda Aceh ke 817 diikuti 16 tim terbaik dari Banda Aceh dan Aceh Besar.

Selain tim Banda Aceh Gemilang FC, event ini juga diikuti Kecamatan Jaya Baru, Kecamatan Meuraxa, Syiahkuala, Banda Raya, PS Kodam IM, Satpol PP Banda Aceh dan Ulee Kareng.

Kemudian juga ikut bertanding PDAM Tirta Daroy, Kuta Raja, Baiturrahman, Lueng Bata, Pemkab Aceh Besar, PS Bank Aceh, Kuta Alam dan PS Polda Aceh.

Turnamen ini memperebutkan piala Wali Kota Banda Aceh dengan total bonus Rp.40 juta rupiah.

Jadwal pertandingan Turnamen Sepakbola Huta Kota Banda ke 817 Hari Rabu (18 Mei 2022) di Lapangan Sepakbola Jasdam IM, Neusu:

• Pukul 14.30:
Meuraxa Vs Syiah Kuala

• Pukul 16.30:
PDAM Tirta Daroy Vs Kutaraja.[]

Komentar
Artikulli paraprakPentingnya Interprofessional Education Dalam Kurikulum Pendidikan Kesehatan
Artikulli tjetërKisah Suarni, 25 Tahun Mendidik Siswa Disabilitas Hingga Lahirkan Hafiz dan Atlet Nasional