Analisaaceh.com, Banda Aceh | Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan Basarnas Banda Aceh, menggelar Apel pembukaan siaga SAR khusus lebaran tahun 2022/1443 H.
Upacara yang berlangsung pada Senin (25/4/2022) tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Basarnas Banda Aceh, Budiono, MM.
Dalam sambutan tertulis Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI Henri Alfiandi yang dibacakan oleh Budiono menyebutkan, pelaksanaan Siaga SAR Khusus Lebaran tahun 2022/ 1443H kali ini akan sangat berbeda dari tahun-tahun sebelumnya dimana Pemerintah telah memperbolehkan mudik Lebaran tahun 2022 dengan melaksanakan protokol kesehatan secara ketat.
Baca Juga: Seorang Pria Jatuh ke Dasar Goa Saat Ambil Sarang Walet di Bener Meriah
“Aturan ini tertuang dalam Surat Edaran Kepala Satgas Penanganan Covid-19 Nomor 16 Tahun 2022 tentang Ketentuan Perjalanan Orang Dalam Negeri Pada Masa Pandemi COVID1,” katanya.
Basarnas akan melaksanakan Siaga SAR Khusus dalam rangka mendukung pelaksanaan angkutan lebaran, mengantisipasi kondisi darurat kecelakaan transportasi secara profesional dan bersinergi dengan instansi terkait.
“Hal tersebut untuk mewujudkan pelayanan SAR yang optimal kepada para pemudik dengan prinsip Quick Response SAR,” sebutnya.
Baca Juga: Kapal Bermuatan Kontainer dari Jeddah Tujuan Malaysia Terbakar di Perairan Sabang
Budino mengatakan, kesiapsiagaan SAR dalam rangka siaga SAR khusus lebaran merupakan agenda yang dilaksanakan oleh Basarnas setiap tahun untuk memberikan pelayanan SAR kepada setiap pemudik.
“Baik di wilayah bandara, pelabuhan, penyeberangan laut atau danau, transportasi darat yang memiliki kerawanan tinggi, dan pemantauan kawasan wisata strategis,” ungkapnya.
Analisaaceh.com, Aceh Besar | Seorang wanita paruh baya bernama Yusra (40) di Montasik, Aceh Besar,…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) resmi membentuk susunan keanggotaan alat kelengkapan…
Analisaaceh.com, Meuredue | Penyidik Subdit Tipidter Ditreskrimsus Polda Aceh menyerahkan dua tersangka kasus illegal logging…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Gubernur nomor urut 01, Bustami Hamzah…
Analisaaceh.com, Suka Makmue | Satreskrim Polres Nagan Raya menangkap MS (53), terduga pelaku penembakan warga…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Atlit tunggal putri SMPN 1 Lhokseumawe akan menantang atlit SMPN 1 Arun…
Komentar