Categories: NEWS

Bawa 25 Kg Ganja, Seorang Pria Asal Aceh Utara Ditangkap Polisi

Analisaaceh.com, Takengon | Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Aceh Tengah meringkus seorang kurir narkotika jenis ganja berinisial DA (23) warga Kabupaten Aceh Utara. 25 kilogram ganja kering turut diamankan.

Kapolres Aceh Tengah, AKBP Dody Indra Eka Putra melalui Kasatresnarkoba Iptu Fahrurrazi mengatakan, penangkapan itu terjadi di jalan Kampung Kuyum Kecamatan Celala Kabupaten Aceh Tengah, pada Senin 04 Maret 2024 malam.

“Saat mobil tersangka hendak dihentikan, pelaku sempat melarikan diri hingga dilakukan pengejaran dan berhasil diamankan,” kata Kasatreskoba, Jum’at (8/3/2024).

Saat dilakukan pemeriksaan, dalam mobil pelaku petugas menemukan barang bukti berupa dua karung ganja kering sebanyak 28 ikat dengan berat 25 kilogram.

“Tersangka mengaku barang haram tersebut diambilnya dari SP warga Kabupaten Nagan Raya atas suruhan MN warga Kabupaten Aceh Utara selaku pemilik barang,” ungkap Kasatreskoba.

“Saat ini tersangka beserta barang bukti diamankan di Polres setempat, guna penyelidikan lebih lanjut. Sedangkan SP dan MN masuk dalam pencarian orang (DPO) Polres Aceh Tengah,” pungkas Iptu Fahrurrazi.

Chairul

Komentar

Recent Posts

Bupati Abdya Resmikan Rumah Singgah di Banda Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Bupati Aceh Barat Daya (Abdya), Dr Safaruddin meresmikan rumah singgah "Sigupai…

2 jam ago

Ketua Komisi V DPR Aceh Siap Tindak Perusahaan Pelanggar Hak Buruh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ketua Komisi V DPR Aceh, Rijaluddin, menegaskan komitmennya dalam memperjuangkan perlindungan…

2 jam ago

Peringati Hari Buruh Sedunia, Pekerja di Aceh Minta Tujuh Hal

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Memperingati Hari Buruh Internasional (May Day), Aliansi Buruh Aceh menggelar aksi…

4 jam ago

Pria di Aceh Tamiang Tewas Kena Tebasan Pedang Samurai

Analisaaceh.com, Langsa | Seorang warga Desa Mesjid, Kecamatan Manyak Payed, Aceh Tamiang, M. Yahya (33),…

22 jam ago

Dua Pelaku Perdagangan Satwa Dilindungi Diserahkan ke Kejari Aceh Besar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Penyidik Satreskrim Polresta Banda Aceh menyerahkan dua tersangka kasus perdagangan bagian…

22 jam ago

Penyelidikan Kasus TIK Disdikbud Langsa Masih Berlanjut

Analisaaceh.com, Langsa | Kejaksaan Negeri (Kejari) Langsa masih melakukan proses penyelidikan pada kasus dugaan korupsi…

1 hari ago