Ilustrasi cuaca ektrim (Foto: net)
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kelas I Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang menghimbau masyarakat untuk waspada terhadap cuaca ekstrem yang melanda sejumlah wilayah Aceh dalam beberapa hari ke depan.
Koordinator Data dan Informasi BMKG Kelas I SIM, Zakaria mengatakan bahwa saat ini Aceh memasuki masa musim penghujan hingga 25 Oktober 2022 yang berpotensi mengakibatkan banjir dan tanah longsor.
“Untuk banjir berpotensi di wilayah yang dilalui oleh sungai besar seperti Aceh Tamiang, Aceh Timur, Langsa, Lhokseumawe, dan Aceh Selatan,” ujar Zakaria.
Untuk puncak musim hujan, kata Zakaria, diperkirakan terjadi pada bulan November dan Desember. Kemudian pada Februari, Aceh diperkirakan akan memasuki masa peralihan dari musim hujan ke musim kemarau.
“Dengan itu kita himbau masyarakat untuk tetap tenang dan waspada akan cuaca ekstrem ini,” pesannya.
“Untuk wilayah kota diminta jangan membuat sampah sembarang apalagi sampah plastik karena akan menyebabkan genangan dan juga munculnya penyakit malaria,” pungkasnya.
Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…
Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh menetapkan tiga kabupaten, yakni Aceh Barat, Nagan Raya, dan…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sejumlah perempuan paralegal dari berbagai wilayah di Aceh yang tergabung dalam…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dalam prosesi penyerahan Keputusan Menteri Agama (KMA) bagi Guru Besar rumpun…
Komentar