Categories: NEWSPERISTIWA

Bocah 3 Tahun Ditemukan Meninggal Setelah Tenggelam di Krueng Panca Aceh Besar

Analisaaceh.com, Aceh Besar | Seorang bocah laki-laki berumur tiga tahun ditemukan meninggal dunia setelah tenggelam di perairan sungai Krueng Panca, desa Panca, Kecamatan Lembah Seulawah, Aceh Besar Kamis (14/5/2020).

Korban bernama M. Al Fatih (3), dilaporkan tenggelam oleh kakak kandung korban, Alfian (5) kepada orang tuanya yang juga ikut berenang bersama sekitar pukul 13:54 WIB.

Mendengar informasi tersebut, pihak BPBD Aceh besar yang berkoordinasi dengan Polsek Lembah Seulawah dan juga masyarakat, langsung ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian.

M. Sujud, anggota Damkar Pos Saree mengatakan, kronologi tenggelam bermula ketika korban bersama kakak kandung dan beberapa teman lainnya pergi mandi ke sungai yang berjarak sekitar 200 meter dari perumahan warga.

Sesampainya di tepi sungai korban bersama abang dan beberapa teman lainnya mandi bersama, karena air di tepi sungai yang dangkal, abang kandung korban bersama teman seumurannya pergi mandi agak ke tengah sungai, sedangkan korban tinggal di tepi sungai.

“Karena tidak bisa berenang, korban yang diduga mengikuti abang kandungnya tersebut na’as terseret arus sungai dan tenggelam. Melihat adiknya sudah tidak ada lagi, abang korban langsung pulang dan melaporkan kepada orang tuanya”, Jelasnya.

Setelah orang tua korban bersama warga lainnya melakukan pencarian di bantaran sungai Krueng Panca, korban berhasil ditemukan sekitar pukul 14:15 WIB, dengan jarak 200 meter dari lokasi kejadian.

Selanjutnya, korban langsung dibawa ke Polindes Lamkubu untuk diperiksa. Setelah dilakukan pemeriksaan korban dinyatakan meninggal dunia dan langsung dipulangkan ke rumah duka untuk dikebumikan.

Dalam pencarian tersebut, BPBD Aceh Besar dan Polsek Lembah Seulawah turut didampingi oleh POLRI, TNI serta masyarakat sekitar

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Presiden Prabowo dan Pemerintah Aceh Diminta Awasi Pemulihan Hak Korban HAM

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemulihan hak-hak korban pelanggaran hak asasi manusia berat (PHB) di Aceh…

7 jam ago

UMKM Expo Abdya 2025, Ajang Lestarikan Seni dan Budaya Lokal

Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

7 jam ago

Aceh Catat Investasi Rp4,16 Triliun pada Triwulan III 2025

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu…

7 jam ago

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

3 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

3 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

3 hari ago