Analisaaceh.com, Banda Aceh | Bank Syariah Indonesia (BSI) telah memigrasikan 450 Anjungan Tunai Mandiri (ATM) ex-BRIS di wilayah Aceh menjadi ATM BSI. Migrasi tersebut telah mencapai 100 persen dari jumlah mesin ATM.
RCEO Region 1 Bank Syariah Indonesia Nana Hendriana mengatakan, BSI memiliki sekitar 900 unit mesin ATM di wilayah Aceh, dimana 50 persennya berasal dari BRIS.
“Hingga saat ini, Bank Syariah Indonesia terus melakukan migrasi mesin ATM oleh tenaga IT yang ditugaskan secara khusus di Aceh,” ujarnya, Senin (31/5/2021).
“Harapannya seluruh mesin ATM BSI akan berfungsi secara optimal untuk memberikan layanan yang terbaik kepada masyarakat Aceh,” sambung Nana.
Migrasi ATM ini merupakan bagian dari penyatuan sistem layanan atau roll out untuk memaksimalkan layanan BSI yang sebelumnya terdapat BNI Syariah, Bank Syariah Mandiri dan BRI Syariah.
Selama proses penyatuan sistem, nasabah tetap dapat menggunakan jaringan ATM dari masing-masing bank asal maupun jaringan ATM yang bekerja sama, seperti jaringan ATM Prima, ATM Bersama, dan GPN.
Baca Juga : Percepat Migrasi Mesin ATM, BSI Boyong 31 Tenaga IT ke Aceh
Sedangkan untuk mobile banking dan internet banking dari masing-masing bank asal tetap dapat digunakan dan diakses oleh nasabah sampai dengan informasi selanjutnya.
Terkait dengan informasi lebih lanjut mengenai migrasi rekening dan penukaran kartu ATM/debit yang baru, nasabah dapat menghubungi Bank Syariah Indonesia Call 14040, call center 3 (tiga) bank asal untuk dapat mengetahui mekanisme dan persyaratan migrasi atau dapat pula mengunjungi situs web resmi Bank Syariah Indonesia www.bankbsi.co.id.
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…
Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…
Komentar