Categories: TEKNOLOGI

Cara Cek NISN Siswa SD, SMP dan SMA

Analisaaceh.com | Cara Cek NISN Siswa SD, SMP dan SMA maupun SMK sangatlah mudah. Untuk sekedar kita ketahui, Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) merupakan kode pengenal identitas siswa yang bersifat unik, standar dan berlaku sepanjang masa yang dapat membedakan satu siswa dengan siswa lainnya di seluruh sekolah Indonesia dan Sekolah Indonesia di Luar Negeri.

Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) diberikan kepada setiap peserta didik yang bersekolah di satuan pendidikan yang memiliki NPSN dan terdaftar di Referensi Kemendikbud.

Sistem pengelolaan NISN secara nasional oleh Pusat Data dan Statistik Pendidikan dan Kebudayaan (PDSPK) Kemendikbud yang merupakan bagian dari program Dapodik (Data Pokok Pendidikan) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Hasil dari proses pemberian kode identifikasi oleh PDSPK ditampilkan secara terbuka dalam batasan tertentu melalui situs NISN (http://nisn.data.kemdikbud.go.id./).

Tujuan dan Manfaat NISN

Adapun tujuan dan manfaatnya adalah untuk Mengidentifikasi setiap individu siswa (peserta didik) di seluruh sekolah se-Indonesia secara standar, konsisten dan berkesinambungan.

Sebagai pusat layanan sistem pengelolaan nomor induk siswa secara online bagi Unit unit Kerja di Kemendikbud, Dinas Pendidikan Daerah hingga Sekolah yang bersifat standar, terpadu dan akuntabel berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi terkini.

Sebagai sistem pendukung program Dapodik dalam pengembangan dan penerapan program-program perencanaan pendidikan, statistik pendidikan dan program pendidikan lainnya baik di tingkat pusat, propinsi, kota, kabupaten hingga sekolah, seperti: Bantuan Operasional Sekolah (BOS), Ujian Nasional, PIP, SNMPTN.

Cara Cek NISN Siswa SD, SMP dan SMA dengan NISN dan Nama Ibu Kandung

Untuk cek NISN siswa SD, SMP dan SMA  berdasarkan NISN dan Nama Ibu Kandung, ini caranya: 

  • kunjungi situs https://nisn.data.kemdikbud.go.id/

  • Masukkan NISN yang terdiri dari 10 angka/digit
  • Masukkan nama Ibu Kandung sesuai yang tertulis pada akta kelahiran anak/siswa
  • Masukkan kode captcha
  • Klik Cari Data

Setelah Anda mengeklik “Cari Data”, maka hasil pencarian untuk NISN tersebut ditampilkan info siswa meliputi: NISN, Nama Lengkap, 

Cara Cek NISN Siswa SD, SMP dan SMA dengan Nama, Tempat dan Tanggal Lahir

Untuk cek NISN siswa SD, SMP dan SMA lewat nama, tempat, dan tanggal lahir, ini caranya:

  • Kunjungi situs https://nisn.data.kemdikbud.go.id/index.php/Cindex/formcaribynama, 

  • Nama Siswa: isi nama peserta didik sesuai akta kelahirannya
  • Tempat lahir: isi nama daerah tempat lahir siswa sesuai akta kelahirannya
  • Tanggal lahir: isi tanggal lahir siswa sesuai akta kelahirannya, dengan format tahun-bulan-tanggal
  • Nama Ibu: isi nama Ibu kandung sesuai yang tercatat di akta kelahiran siswa
  • Masukkan kode captcha
  • Klik Cari Data
Maheza

Komentar

Recent Posts

Komposisi AKD DPRA Terbentuk, Ini Susunannya

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) resmi membentuk susunan keanggotaan alat kelengkapan…

6 jam ago

Penyidik Polda Aceh Serahkan Dua Tersangka Illegal Logging ke Jaksa

Analisaaceh.com, Meuredue | Penyidik Subdit Tipidter Ditreskrimsus Polda Aceh menyerahkan dua tersangka kasus illegal logging…

7 jam ago

Tim Bustami Hamzah Lapor Dua Orang Diduga jadi Provokator Debat Cagub

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Gubernur nomor urut 01, Bustami Hamzah…

7 jam ago

Polisi Tangkap Terduga Pelaku Penembakan di Nagan Raya

Analisaaceh.com, Suka Makmue | Satreskrim Polres Nagan Raya menangkap MS (53), terduga pelaku penembakan warga…

7 jam ago

SMPN 1 Lhokseumawe Tantang SMPN Arun di Final Turnamen PPBC Cup 5 

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Atlit tunggal putri SMPN 1 Lhokseumawe akan menantang atlit SMPN 1 Arun…

7 jam ago

Dua Anggota Pengganti DPRA Dilantik

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Zulfadli, secara resmi melantik dan…

12 jam ago