Categories: NEWS

Debat Terakhir Cagub Aceh Ricuh, Acara Dihentikan Sementara

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Debat terakhir Calon Kandidat calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang ketiga pada, Selasa (19/11/2024) malam ricuh saat acara berlangsung.

Adapun kedua kandidat tersebut yakni, Pasangan nomor urut 01, Bustami Hamzah (Om Bus) – Fadhil Rahmi (Syech Fadhil), dan pasangan nomor urut 02, Muzakkir Manaf (Mualem) – Fadhlullah (Dek Fad).

Saat Bustami Hamzah menyampaikan visi misinya dalam waktu tiga menit yang diberikan mengenai pariwisata halal, penonton sudah terlihat ricuh.

Kemudian baru ditenangkan oleh MC, namun suasana semakin ricuh hingga di menit ke 01.08 MC menghentikan Bustami Hamzah untuk menyampaikan visi misi dan kondisi belum kondusif.

Hingga berita ini ditayangkan, belum ada keputusan apakah penyebab dan debat akan dilanjutkan.

Adapun Debat ketiga ini bertema “Mewujudkan Aceh Maju,” dengan ruang lingkup sinkronisasi pembangunan, pariwisata halal, dan peran pemuda dalam pembangunan.

Topik lainnya adalah “Merawat dan Menjaga Perdamaian Aceh,” yang mencakup integrasi, keamanan, dan perdamaian.

Naszadayuna

Komentar

Recent Posts

Anggota DPR Aceh Abu Heri Serap Aspirasi Masyarakat Kluet Utara Aceh Selatan

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) T. Heri Suhadi, SP atau Abu…

1 jam ago

Gua Kalamuning Aceh Tamiang, Surga Wisata Alam Penuh Cerita Legenda

Analisaaceh.com, Karang Baru | Kabupaten Aceh Tamiang, yang dikenal sebagai Bumi Muda Sedia, tak hanya…

11 jam ago

Istana Benua Raja, Warisan Sejarah di Aceh Tamiang

Analisaaceh.com, Karang Baru | Di Aceh Tamiang, terdapat sebuah istana yang tidak seperti kebanyakan peninggalan…

13 jam ago

KIP Abdya Batasi Wartawan dan Pendukung Masuk di Debat Pilkada Abdya

Analisaaceh.com, Blangpidie | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) membatasi jumlah pendukung…

1 hari ago

Keajaiban Pemandian Air Panas Kaloy, Surga Tersembunyi di Aceh Tamiang

Analisaaceh.com, Karang Baru | Terletak di ujung timur Aceh, Kecamatan Tamiang Hulu menyimpan banyak destinasi…

1 hari ago

Songket Putri Lindung Bulan, Warisan Tenun Khas Aceh Tamiang

Analisaaceh.com | Aceh Tamiang tidak hanya dikenal dengan keindahan alam dan kulinernya, tetapi juga memiliki…

2 hari ago