Categories: ACEH UTARANEWS

Dinkes Aceh Utara Mangkir, Proses Mediasi Sengketa Informasi Publik Gagal

Analisaaceh.com, LHOKSUKON | Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Utara tidak mengirim utusan atau mangkir pada proses mediasi penyelesaian sengketa informasi publik. Mediasi dinyatakan gagal dan sengketa berlanjut ke tahap persidangan berikutnya.

Komisi Informasi Aceh (KIA) membuka ruang mediasi atas gugatan yang dilayangkan oleh Perkumpulan Pemantau Keuangan Negara (PPKN) terhadap Dinas Kesehatan Aceh Utara yang tidak memberikan data penggunaan anggaran tahun 2016 s/d 2018. Mediasi digelar di Winton Hotel, Kota Lhokseumawe, Rabu, 18 September 2019.

Namun, sejak dimulai jadwal mediasi hingga berakhir, Dinkes Aceh Utara tak kunjung hadir tanpa ada alasan yang jelas. Dinkes mangkir pada salah satu tahapan penyelesaian sengketa informasi publik.

PPKN Aceh Utara menyesalkan sikap yang diambil oleh Dinas Kesehatan Aceh Utara yang tidak hadir pada proses mediasi. “Karena Dinas Kesehatan tidak hadir, maka proses persidangan ini berlanjut,” ujar Mentor PPKN Aceh Utara, Gunawan.

Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Aceh Utara mengaku proses mediasi gagal karena Dinas Kesehatan tidak hadir. “Ya gagal proses mediasi karena pemohon (PPKN-red) menarik diri,” ujar Anto.

Sebelumnya, majelis hakim KIA yang diketuai Tasmiati Emsa, Hamdan Nurdin dan Nurlaili Idrus pada proses persidangan memerintahkan agar saat proses mediasi SKPK teknis Dinas Kesehatan harus hadir.

Dengan sikap mangkir Dinkes Aceh Utara, KIA akan menggelar sidang putusan pada 2 Oktober mendatang di Banda Aceh.

Desriadi Hidayat

Komentar

Recent Posts

Hilangkan Stigma Ganja di Makanan, BNNP Aceh akan Melakukan Pengujian

Analisaceh.com, Banda Aceh | Ketua Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Aceh menyatakan bahwa untuk menghilangkan…

12 jam ago

SBA Perkenalkan Praktik Tambang Berkelanjutan kepada Peserta International Summer School Program 2024

Analisaaceh.com, Aceh Besar | PT Solusi Bangun Andalas (SBA) berkolaborasi dengan Program Studi Teknik Pertambangan…

12 jam ago

Rekonstruksi Pembunuhan Kajhu, Tersangka di Perankan Oleh Polwan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Penyidik Satreskrim Polresta Banda Aceh dan Penyidik Kejaksaan Negeri Jantho melakukan…

12 jam ago

KIP Abdya Tetapkan 45 Anggota PPK untuk Pilkada 2024

Analisaaceh.com, Blangpidie | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Barat Daya (Abdya) resmi menetapkan sebanyak 45…

18 jam ago

KIP Banda Aceh Sebut Hanya Satu Paslon Penuhi Syarat Jalur Independen

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Banda Aceh menyatakan bahwa hanya satu pasangan…

2 hari ago

Langgar Kode Etik, Anggota KIP Langsa Dipecat DKPP RI

Analisaaceh.com, Jakarta | Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu Republik Indonesia (DKPP RI) memutuskan secara tetap terhadap…

2 hari ago