DPD PPMI Aceh Kukuhkan Anggota Baru

Analisaaceh.com, JANTHO | Pengurus Daerah Purna Prakarya Muda Indonesia Provinsi Aceh mengukuhkan 12 anggota baru DPD PPMI Aceh, Jumat (31/01/2020).

Kegiatan yang berlangsung di Joel Bungalow Pantai Lhoknga, Aceh Besar tersebut turut dihadiri oleh purna PPMI Aceh lintas generasi serta dari berbagai kabupaten kota di Aceh.

Selain pengukuhan, juga dilakukan kegiatan Leadership Camp yang berlangsung dari tanggal 31 Januari- 01 Februari 2020.

Ketua Panitia, Saidus Syuhur dalam laporannya mengatakan bahwa, pengukuhan itu sukses diselenggarakan berkat bantuan para panitia serta para senior PPMI Aceh.

“Acara ini merupakan prosesi pengukuhan bagi para alumni Jambore Pemuda Indonesia untuk menjadi anggota DPD PPMI Aceh,” ujar Saidus.

Acara Jambore Pemuda Indonesia sendiri merupakan acara yang dilaksanakan oleh Kementrian Pemuda dan Olah Raga (Kemenpora) Republik Indonesia yang menyatukan para pemuda terpilih dari berbagai daerah di Indonesia.

“Tahun 2019 lalu acara tersebut sukses diselenggarakan di Tondano, Kabupaten Minahasa Provinsi Sulawesi utara dari tanggal 31 Oktober-6 November 2019,” ungkapnya.

Sementara itu Ketua DPD PPMI Aceh, Deni Setiawan, SH dalam sambutannya mengatakan, pengukuhan tersebut merupakan perintah konstitusi/AD ART PPMI yang harus dilaksanakan.

Deni menyampaikan bahwa dalam waktu dekat ini akan dilaksanakan Musda DPD PPMI Aceh.

“Insya Allah dalam waktu dekat akan kita buat rapat untuk pembentukan kepanitiaan Musda, kita berharap teman-teman bisa menjadi pelopor dalam merekatkan bangsa ini, dan kita juga berharap kontribusi teman-teman terhadap bangsa,” ujar Deni.

Komentar
Artikulli paraprakBNN Secara Tegas Menolak Usulan Politikus PKS Terkait Legalisasi Ganja
Artikulli tjetërDyah: Pendidikan Harus Fokus pada Kualitas