DSI Buka Kesempatan Belajar Ilmu Al-Qur’an Bagi Warga Kota Banda Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dinas Syariat Islam (DSI) Kota Banda Aceh membuka kesempatan kepada Warga Kota untuk memperdalam belajar Ilmu Al-Quran secara gratis di Sekolah Pendidikan dan Pengembangan Ilmu Al-Qur’an (SPPQ) Kota Banda Aceh.

Plt. Kepala DSI Kota Ridwan Ibrahim, S.Ag., M.Pd menerangkan, gagasan ini dibuka untuk meningkatkan sumber daya manusia dalam seni bacaan (Tilawah dan Qiraat), seni menulis (Khattil), Hafalan, Tafsir dan Syarahan sekaligus peningkatan pemahaman isi kandungan Al-Qur’an. Jumat (30/7/21).

“SPPQ/LPTQ ini adalah Sekolah Pendidikan dan Pengetahuan di bidang ilmu Al-Qur’an adapun tujuannya adalah untuk menciptakan generasi qurani,” ujar Ridwan.

Oleh karena itu, Pemerintah Kota Banda Aceh melalui DSI Kota membuka kesempatan bagi masyarakat umum, mahasiswa dan anak-anak untuk bergabung memperdalam ilmu Al-Qur’an di SPPQ Banda Aceh.

Ridwan berharap, dengan adanya kegiatan ini Banda Aceh mampu melahirkan generasi qurani di masa mendatang, seperti melahirkan qori/qoriah yang berprestasi, hafidz/hafidzah dan para kaligrafi yang handal.

Dalam kesempatan yang sama, Kasi Syiar Islam DSI Kota Elpijar.S.Ag,.M.Ag menambahkan SPPQ ini sudah dimulai sejak awal bulan Juli di MAN 2 Lamteumen Banda Aceh. Dimana materi yang diasuh oleh ustadz/ustadzah yang berkompeten di bidangnya meliputi Tahsin, Tahfidz, Tilawah dan Murottal.

“Untuk jadwal belajar kita buka setiap hari sabtu ba’da ashar pukul 16.30 dan minggu dimulai pukul 09.00. pusat belajar nya di sekolah MAN 2 Lamteumen. Bagi masyarakat yang ingin bergabung dan mendaftar bisa langsung ke sekolah tersebut,” ujar Elpijar.

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Molor Satu Jam, Rapat Paripurna DPRK Abdya Ditunda

Analisaaceh.com, Blangpidie | Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Barat Daya (Abdya) pada…

48 menit ago

Lima Ruko di Gampong Lambheu, Aceh Besar Terbakar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…

17 jam ago

Terima Aspirasi Masyarakat Trumon Raya, Abu Heri: Hal Ini akan jadi Prioritas Saya

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…

21 jam ago

KIP Lhokseumawe Sukses Gelar Debat Kedua Calon Wali Kota

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…

22 jam ago

Dispora Aceh Latih 100 Pemuda Jadi Entrepreneur Kreatif dan Inovatif

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…

22 jam ago

96 dan 52 TPS di Aceh Berpotensi Intimidasi dan Kekerasan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…

24 jam ago