Dua Warga Bener Meriah Diringkus Polisi Gegera Sabu

Dua warga Bener Meriah ditangkap karena sabu (Foto: Ist)

Analisaaceh.com, Redelong | Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Bener Meriah meringkus dua pria yang diduga pelaku tindak pidana penyalahgunaan narkotika jenis sabu.

Keduanya yakni Z (60) warga Kampung Kramat Jaya Kecamatan Bandar dan AH (38) warga Kampung Reje Guru Kecamatan Bukit.

Kapolres Bener Meriah AKBP Indra Novianto mengatakan, pelaku ditangkap di seputaran Kampung Wonosobo Kecamatan Wih Pesam pada Rabu (10/8), hal itu setelah didapati informasi dari masyarakat bahwa adanya penyalahgunaan narkotika.

“Sekira pukul 20.00 WIB, petugas melihat dua orang laki-laki yang gerak geriknya sangat mencurigakan sehingga langsung diamankan,” kata Kapolres, Kamis (11/7).

Saat dilakukan penggeledahan, petugas mendapati barang bukti berupa dua buah plastik transparan yang berisikan narkotika jenis sabu dengan berat bruto 1,29 gram.

Selain narkoba, petugas juga turut mengamankan barang bukti lainnya berupa satu unit sepeda motor jenis Honda Vario dan satu unit handphone merk Xiaomi warna hitam.

“Untuk saat ini kedua pelaku beserta barang bukti sudah diamankan di Polres Bener Meriah untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut,” pungkas AKBP Indra Novianto.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Komentar
Artikulli paraprakHari ini, Irjen Ferdy Sambo Diperiksa Sebagai Tersangka
Artikulli tjetërPartai Gabthat Resmi Mendaftar Sebagai Calon Peserta Pemilu 2024