Categories: NEWSPERISTIWA

Gara-gara Bakar Sampah, Sembilan Kios Usaha Kerajinan Rotan di Lhoknga Terbakar

Analisaaceh.com, Jantho | Sembilan unit kios tempat usaha souvenir kerajinan rotan di Gampong Lam Gaboh, Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar terbakar pada Rabu (28/7/2021) pukul 13.05 WIB.

Tempat usaha tersebut masing-masing milik Amiruddin (45), Mukhtar (60), Anwar (40), Efendi (67), Rita (30), Ferdianti (45), Yusri (60), Saidi (65) dan Hendra.

Kalak BPBD Aceh Besar, Farhan AP mengatakan, kabakaran itu berawal dari pembakaran sampah yang berada di samping kios namun dalam pengawasan, sehingga api di perkirakan sudah mati dan sebahagian pedagang melaksanakan shalat zuhur.

“Diperkirakan percikan api sampah dibawa angin dan menyambar kios Efendi serta merambat ke kios lainnya yang berdempetan,” kata Kalak.

“Untuk penyebap kejadian kebakaran sendiri diduga dari api pembakaran sampah, namun untuk kepastiannya sudah dalam penanganan pihak yang berwajib,” sambung Farhan.

Dalam upaya pemadaman, pihaknya mengerahkan tiga unit armada pemadam kebakaran, dua unit dari pos induk Sibreh dan dibantu satu unit armada dari Pos Peukan Bada serta ikut dibantu satu unit armada DPKP Kota Banda.

“Usaha pemadaman dan proses pendinginan sendiri baru selesai dilakukan oleh petugas pada pukul 14.25 WIB,” jelasnya.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Pria di Aceh Tamiang Tewas Kena Tebasan Pedang Samurai

Analisaaceh.com, Langsa | Seorang warga Desa Mesjid, Kecamatan Manyak Payed, Aceh Tamiang, M. Yahya (33),…

3 jam ago

Dua Pelaku Perdagangan Satwa Dilindungi Diserahkan ke Kejari Aceh Besar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Penyidik Satreskrim Polresta Banda Aceh menyerahkan dua tersangka kasus perdagangan bagian…

3 jam ago

Penyelidikan Kasus TIK Disdikbud Langsa Masih Berlanjut

Analisaaceh.com, Langsa | Kejaksaan Negeri (Kejari) Langsa masih melakukan proses penyelidikan pada kasus dugaan korupsi…

9 jam ago

Sertijab di Polres Langsa, Wakapolres Hingga Kasat Diganti

Analisaaceh.com, Langsa | Kapolres Kota Langsa AKBP Mughi Prasetyo memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab)…

9 jam ago

64 CJH Abdya Ikut Manasik Haji Kabupaten

Analisaaceh.com, Blangpidie | Sebanyak 64 Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mengikuti…

9 jam ago

Rampas Ponsel di Banda Aceh, 2 Oknum Taruna Pelayaran Ditangkap Polisi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dua orang oknum taruna yang diketahui sedang menempuh pendidikan di sekolah…

1 hari ago