Analisaaceh.com, Sigli | Seorang petani di Desa Dayah Kampung Pisang, Kecamatan Geulumpang Tiga, Kabupaten Pidie berinisial Y (40), ditangkap Polisi karena diduga melakukan penyalahgunaan narkotika jenis sabu.
Kapolres Pidie, AKBP Imam Asfali melalui Kasat Narkoba, AKP Rahmat mengatakan, penangkapan tersebut dilakukan pada Rabu (8/2/2023) sekira pukul 21.00 WIB, berawal dari informasi masyarakat bahwa pelaku diduga kerap melakukan transaksi narkoba dan sudah sangat meresahkan.
“Mendapat informasi ini, tim melakukan penyelidikan ke gampong tersebut dan sekira pukul 21.00 WIB tersangka berhasil ditangkap,” ujarnya, Jum’at (10/2/2023).
Saat dilakukan penggeledahan, Polisi menemukan dua paket narkotika jenis sabu yang terbungkus dengan plastik bening dengan berat 0,47 gram.
Y mengaku bahwa barang haram tersebut didapatinya dari seseorang berinisial A yang kini telah ditetapkan sebagai daftar pencarian orang (DPO).
“Saat ini tersangka dan barang bukti diamankan ke Mapolres Pidie untuk dilakukan penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut,” tutupnya.