ANALISAACEH.COM | Perkembangan Teknologi kian pesat, berbagai aplikasi terus berbenah mengikuti kebutuan pengguna. Termasuk Google Maps yang meluncurkan fitur-fitur terbarunya.
Aplikasi Google Maps yang banyak digunakan untuk kebutuhan penujuk alamat atau lokasi, kini telah membuat rangkuman perjalanan penggunanya. Hal itu ditampilkan dalam fitur ‘Linimasa’ atau ‘Your Timeline’.
Fitur Your Timeline tersebut merupakan daftar riwayat perjalanan pengguna yang diberikan Google. Di Daftar itu tertera di Kota atau Daerah mana saja yang dilewati atau dikunjungi oleh penggunanya.
Nah, fitur tersebut tentunya menarik bagi pengguna yang ingin melihat perjalanannya. Untuk melihat itu, pengguna hanya perlu membuka aplikasi mobile Google Maps di iOS atau Android.
Setelah itu, maka pilih menu yang berbentuk tiga garis horizontal di sebelah kiri dari halaman utama.
Dalam menu tersebut, pengguna ditawarkan dengan beberapa pilihan. Maka untuk melihat Your Timeline, pengguna cukup memilih menu di baris kedua dengan tulisan Your Timeline/Linimasa Anda.
Setelah itu, terlihat empat kolom yang membantu untuk mencari histori daftar perjalan. Maka pengguna dapat mencari riwayat perjalanan berdasarkan tanggal, tempat, kota, dunia atau negara yang telah dikunjungi atau dilewati.
Bagaimana dengan perjalanan yang belum tersimpan?.
Apabila daftar perjalanan yang belum disimpan di linimasa, pengguna dapat memilih menu tiga titik yang berada pada pojok kanan atas, dan merefresh halaman, menambahkan tempat, catatan, dan menghapus histori perjalan perhari.
Tak hanya melalui Smartphone, para pengguna juga diberikan kesempatan untuk melihat daftar perjalanan tersebut melalui desktop atau PC melalui laman https://www.google.co.id/maps/timeline.
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…
Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…
Komentar