Categories: NEWS

Harga Beras di Kota Langsa Capai Rp205 Ribu per 15 Kg

Analisaaceh.com, Langsa | Harga beras di Kota Langsa dijual Rp195 hingga Rp205 ribu perkarung ukuran 15 kilogram. Harga ini sudah bertahan sejak dua bulan yang lalu.

“Kenaikannya sudah lama, namun untuk harganya sampai hari ini masih tetap, naiknya pun hanya Rp3.000 atau Rp2.000 perkarungnya,” kata Fatan (20) pemilik salah satu grosir beras di Pasar Langsa, saat ditemui Analisaaceh.com pada Selasa (28/11/2023).

Dirinya menjelaskan, rincian harga beras di grosirnya tersebut, berkisaran di angkat Rp205 ribu perkarung, untuk kwalitas yang paling bagus, kemudian, Rp200 ribu kwalitas Medium dan Rp195 untuk kwalitas dibawahnya.

“Pasokan beras yang kami jual, semua kami mengambilnya dari Kecamatan Tualang Cut Kabupaten Aceh Tamiang, kami tidak ambil dari daerah lain selain Tualang Cut,” jelasnya.

Untuk harga tersebut, lanjut Fatan, dirinya tidak mengetahui apakah nantinya akan terus naik atau turun, dikarenakan hal itu berdasarkan dari hasil panen para petani, ditambah dengan musim penghujan, yang bisa menyebabkan banjir dan membuat gagal panen.

“Sementara untuk pembeli, awal-awal kenaikan memang ada sedikit masalah, namun karena ini bahan pokok para pembeli tetap ramai hingga sampai saat ini,” pungkasnya.

Chairul

Komentar

Recent Posts

Ratusan Rohingya Dipindahkan dari BMA Banda Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ratusan etnis Rohingya yang sebelumnya telah menempati Balai Meseuraya Aceh (BMA)…

1 jam ago

Pertanahan Kota Langsa Gelar Seminar Seni Jurnalistik Era Digital

Analisaaceh.com, Langsa | Kantor Pertanahan Kota Langsa menggelar seminar strategi komunikasi di lingkungan instansi setempat…

1 jam ago

PJ Gubernur Aceh Lantik Azhari Sebagai PJ Wali Kota Subulussalam

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Penjabat Gubernur (PJ) Aceh Bustami Hamzah melantik Azhari sebagai Penjabat Wali…

20 jam ago

25 Anggota PPK Kota Langsa Dilantik

Analisaaceh.com, Langsa | Sebanyak 25 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dalam wilayah Kota Langsa untuk…

20 jam ago

SBA Kirimkan Bantuan Air Bersih untuk Warga Terdampak Kekeringan di Lhoknga

Analisaaceh.com, Aceh Besar | PT Solusi Bangun Andalas (SBA) mendistribusikan air bersih kepada warga yang…

1 hari ago

Hanya 13 Kabupaten di Aceh Memiliki Pasangan Calon Independen

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh mengatakan bahwa hanya 13 kabupaten/kota yang…

1 hari ago