Categories: NEWS

Harga Daging Meugang di Langsa Rp160 – Rp170 Ribu per Kilogram

Analisaaceh.com, Langsa | Harga daging meugang menjelang hari raya Idhul Adha di Kota Langsa berkisar Rp160 hingga Rp170 ribu per kilogram, Sabtu (9/5/2022).

Jafar (28) salah seorang penjual daging di Jalan Simpang Pekong kota Langsa, saat ditemui Analisaaceh.com mengatakan bahwa harga daging tersebut masih sama dengan harga pada meugang sebelumnya. Baik daging kerbau maupun sapi.

“Harga masih sama, namun untuk penjualan sedikit berkurang karena orang masih banyak takut dengan berita wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), padahal kami yang berjualan ini sudah memiliki Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH),” katanya.

Baca Juga: Harga Daging Meugang di Banda Aceh Rp170 Ribu – Rp180 Ribu per Kilogram

Selain karena khawatir PMK, sebagian besar masyarakat akan memperoleh daging pada kurban lebaran nanti sehingga turut berdampak pada daya beli daging saat meugang.

Jafar mengatakan bahwa pada Meugang ini banyak pedagang daging yang tidak berjualan dan hanya ada beberapa lapak pedagang yang memang sudah biasa berjualan setiap tahunnya.

“Masyarakat masih takut, apalagi berita wabah itu berawal dari Aceh Tamiang dan Langsa, terus juga nanti lebaran orang dapat daging kurban lagi makanya tidak ramai yang berjualan hanya ada beberapa lapak, biasanya bisa kita liat sepanjang jalan ini penuh orang jualan daging Meugang,” pungkasnya.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Chairul

Komentar

Recent Posts

48 Ribu Kendaraan Melintas Tol Sigli-Banda Aceh Selama PON XXI

Banda Aceh, Analisaaceh.com | PT Hutama Karya (Persero) mencatat 48.779 kendaraan melintasi Tol Sigli-Banda Aceh…

5 jam ago

5 Link Alternatif Legal Nonton Film Indonesia Selain Rebahin

Menonton film Indonesia saat ini semakin mudah dengan hadirnya berbagai layanan streaming online. Namun, banyak…

5 jam ago

Junaidi Kembali Pimpin Fraksi PA di DPRK Aceh Timur

Analisaaceh.com, Idi Rayeuk | Junaidi, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Timur periode 2024-2029,…

17 jam ago

Bidan Desa: JKN Menjangkau Pelosok Negeri

Analisaaceh.com, Aceh Timur | Melalui Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Pemerintah terus berupaya meningkatkan kondisi…

2 hari ago

Yuni Puji Inovasi Digital BPJS Kesehatan

Analisaaceh.com, Langsa | Di era teknologi yang semakin maju, kemudahan dalam menjalani kehidupan sehari-hari semakin…

2 hari ago

Angka Stunting di Abdya Turun 7,3 Persen

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) menyebutkan bahwa berdasarkan hasil…

2 hari ago