Categories: ACEH BARAT DAYANEWS

Harga Minyak Goreng di Abdya Masih Tinggi

Analisaaceh.com, Blangpidie | Harga minyak goreng di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abyda) masih melambung tinggi dan belum mengikuti kebijakan pemerintah.

Sebelumnya, Pemerintah resmi memberlakukan kebijakan minyak goreng satu harga yakni Rp14.000 per liter untuk semua jenis kemasan mulai 19 Januari 2022.

Baca: Kebijakan Satu Harga Minyak Goreng Belaku Mulai Hari ini, Rp14 Ribu per Liter

Dari penelusuran di Pasar Balangpidie, Abdya, harga minyak goreng kemasan berkisar Rp20.000 – Rp22.000 per liter. Sementara minyak goreng curah seharga Rp18.000 per liternya.

“Kalau harga minyak curah Rp18.000 per liter dan Rp33.000 per bambu,” kata Muhammad Ikbal, salah seorang pedagang di pasar Blangpidie, saat ditemui Analisaaceh.com, Kamis (27/1/2022).

Ikbal menyebutkan, pihaknya belum bisa menurunkan harga minyak goreng yang mereka jual sebagaimana kebijakan pemerintah saat ini.

“Belum berlaku di sini kalau anjuran dari pemerintah. Rata-rata di sini masih jual harga Rp22.000 per liter dan 42.000 per dua liter kalau yang kemasan,” jelasnya.

Menurutnya, alasan belum mengikuti harga minyak goreng sesuai dengan aturan pemerintah tersebut dikarenakan stok yang mereka jual saat ini masih menggunakan harga modal yang tinggi.

“Karena belinya waktu modal yang masih mahal, kecuali beli modalnya pas udah murah baru saya ngikutin harga yang murah,” ucapnya.

“Jadi kalaupun kita turunkan sekarang sesuai dengan aturan pemerintah tentu pedagang akan rugi,” ungkap Ikbal. (Ahlul)

Editor : Nafrizal
Rubrik : ACEH BARAT DAYA
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

2 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

2 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

2 hari ago

Aceh Fokus Tertibkan Tambang Ilegal di Tiga Kabupaten

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh menetapkan tiga kabupaten, yakni Aceh Barat, Nagan Raya, dan…

3 hari ago

Perempuan Paralegal Aceh Desak Redefinisi Tambang Rakyat

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sejumlah perempuan paralegal dari berbagai wilayah di Aceh yang tergabung dalam…

4 hari ago

Perjalanan Prof Juwaini, Anak Nelayan Jadi Guru Besar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dalam prosesi penyerahan Keputusan Menteri Agama (KMA) bagi Guru Besar rumpun…

4 hari ago