Categories: MOTO-GPOLAH RAGA

Hasil Kualifikasi MotoGP Aragon 2019, Marc Marquez Rebut Pole Position

Analisaaceh.com | Marc Marquez berhasil merebut pole position di sesi kualifikasi MotoGP Aragon 2019. Pembalap Repsol Honda itu kembali tampil luar biasa pada kualifikasi dan mencatatkan waktu putaran terbaik dengan 1 menit 47.00 detik berlangsung di Sirkuit Aragon, Sabtu (21/9/2019) malam WIB.

Dengan hasil ini, Marquez dengan julukan The Baby Alien, berhak memulai dari posisi terdepan pada balapan yang dilangsungkan pada Minggu 22 September 2019 mendatanf. Sementara itu, di posisi kedua ditempati Fabip Quartararo dengan hanya berbeda tipis dari Marquez.

Pembalap debutan Tim Petronas Yamaha SRT itu pun berpotensi untuk kembali bersaing ketat dengan sang Juara Dunia pada balapan akhir pekan nanti. Kesempatan ini bisa dimanfaatkan Quartararo untuk membalas dendam usai dikalahkan Marquez pada balapan sebelumnya.

Sementara itu, di posisi ketiga ditempati oleh Maverick Vinales. Pembalap milik Tim Monster Energy Yamaha itu pun menjadi salah satu yang diprediksi bakal meramaikan perburuan podium utama akhir pekan ini.

Sedangkan rekan satu tim Vinales, Valentino Rossi harus puas dengan hanya berada di posisi keenam. Bagaimana dengan nasib pembalap Ducati? Andrea Dovioso dan rekannya, Danilo Petrucci, rupanya masih belum juga mampu melaju maksimal di sirkuit Aragon.

Pada sesi kualifikasi kali ini, Dovizioso hanya berada di urutan ke-10 sedangkan Petrucci terdampar di posisi ke-15.

Berikut hasil lengkap sesi kualifikasi MotoGP Aragon 2019

  1. Marc Marquez – SPA Repsol Honda (RC213V) 1’47.009s 6/7 341k
  2. Fabio Quartararo – FRA Petronas Yamaha (YZR-M1)* +0.327s 7/7 327k
  3. Maverick Viñales – SPA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.463s 6/7 327k
  4. Jack Miller – AUS Pramac Ducati (GP19) +0.649s 6/7 340k
  5. Aleix Espargaro – SPA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) +0.724s 6/7 333k
  6. Valentino Rossi – ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +1.006s 6/7 329k
  7. Cal Crutchlow – GBR LCR Honda (RC213V) +1.313s 7/7 338k
  8. Franco Morbidelli – ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) +1.363s 6/8 328k
  9. Joan Mir – SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)* +1.449s 6/7 330k
  10. Andrea Dovizioso -ITA Ducati Team (GP19) +1.599s 3/8 339k
  11. Andrea Iannone – ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) +2.231s 3/3 328k
  12. Pol Espargaro – SPA Red Bull KTM Factory (RC16) No Time 0/0 0k

Sumber : sports.okezone.com

Maheza

Komentar

Recent Posts

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

2 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

2 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

2 hari ago

Aceh Fokus Tertibkan Tambang Ilegal di Tiga Kabupaten

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh menetapkan tiga kabupaten, yakni Aceh Barat, Nagan Raya, dan…

3 hari ago

Perempuan Paralegal Aceh Desak Redefinisi Tambang Rakyat

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sejumlah perempuan paralegal dari berbagai wilayah di Aceh yang tergabung dalam…

4 hari ago

Perjalanan Prof Juwaini, Anak Nelayan Jadi Guru Besar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dalam prosesi penyerahan Keputusan Menteri Agama (KMA) bagi Guru Besar rumpun…

4 hari ago