Categories: NEWSPERISTIWA

Hendak Padamkan Pohon Kelapa Tersambar Petir, Mobil Damkar Terguling di Aceh Utara

Analisaaceh.com, Lhoksukon | Satu unit mobil pemadam kebakaran (damkar) milik pemkab Aceh Utara terguling di jalan kawasan Gampong Meunasah Pante Kecamatan Tanah Luas, Aceh Utara pada Sabtu (24/4/2021) pukul 16.30 WIB.

Damkar tersebut rencananya hendak menuju ke Gampong Tgk. Dibale, Tanah Luas bertujuan memadamkam api pada pohon kelapa yang tersambar petir.

“Mobil pemadam ini sebelumnya berangkat dari pos menuju Gampong Tgk. Dibale, Tanah Luas bertujuan memadamkam api pada pohon kelapa yang tersambar petir,” kata Kapolres Aceh Utara AKBP Tri Hadiyanto melalui Kapolsek Tanah Luas Ipda Hendra Jamiswar.

Kemudian setibanya di Gampong Mns. Pante mobil hilang kendali akibat hujan deras serta kondisi jalan yang rusak.

“Mobil langsung menabrak tembok pembatas parit pinggir jalan hingga terguling menutup badan jalan,” ujar Hendra.

Akibatkan peristiwa tersebut, tiga awak pemadam menderita luka-luka dan dievakuasi ke RSUDCM Aceh Utara.

Kapolsek menyampaikan, untuk sementara jalan penghubung Gp. Blang Jruen-Bereugang tidak bisa dilalui.

“Untuk saat ini masih dilakukan upaya evakuasi, memindahkan mobil dari badan jalan,” pungkasnya.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Polisi Tangkap Tiga Pria Pemilik Sabu dan Ganja di Abdya 

Analisaaceh.com, Blangpidie | Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Aceh Barat Daya (Abdya) mengamankan tiga pria…

2 jam ago

Terus Bergerak Bantu Pemulihan, Solusi Bangun Andalas Kerahkan Alat Berat

Analisaaceh.com, Aceh Besar | Komitmen PT Solusi Bangun Andalas (“Solusi Bangun Andalas”/Perusahaan) dalam mendampingi masyarakat…

6 jam ago

Terapkan KPI 2026, Karyawan Perumdam Teken Pakta Integritas

Analisaaceh.com, Blangpidie | Karyawan Perumdam Tirta Aceh Barat Daya menandatangani Pakta Integritas sebagai komitmen penerapan…

12 jam ago

Polisi Amankan 6 Paket Sabu di Bandara SIM

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Aparat kepolisian kembali menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jenis sabu di Bandara…

12 jam ago

Harga Emas di Banda Aceh Sudah Tembus Rp8 Juta per Mayam

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Harga emas di Kota Banda Aceh kembali mengalami kenaikan dan telah…

1 hari ago

Kini Menikah di Tiga Masjid Besar Banda Aceh, KTP-el dan KK Langsung Jadi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pasangan pengantin yang melangsungkan akad nikah di tiga masjid besar di…

1 hari ago