Categories: ACEH BARAT DAYANEWS

Hendri Yono Apresiasi Atas Suksesnya Muscab Tarbiyah–Perti Abdya

Analisaaceh.com, Blangpidie | Wakil Ketua Pengurus Daerah (PD) Persatuan Tarbiyah Islamiyah (Tarbiyah–Perti), Hendri Yono, M. Si mengapresiasi atas sukses dan lancarnya kegiatan Musyawarah Cabang (Muscab) Tarbiyah–Perti Aceh Barat Daya (Abdya) ke III.

Hal itu disampaikannya usai menghadiri Muscab III di komplek Dayah Bustanul Huda, Blangpidie pada Sabtu (20/2/2021).

“Kita mengapresiasi atas sukses dan lancarnya Mucab ke III ini sehingga terbentuknya pengurus baru Tarbiyah–Perti Abdya,” kata Hendri Yono yang juga menjabat sebagai Sekretaris Komisi III DPR Aceh ini.

Dirinya berharap melalui Muscab serta tepilihnya ketua baru tersebut dapat membawa perubahan dan perkembangan yang lebih baik untuk Tarbiyah–Perti Abdya.

Dalam kesempatan yang sama Hendri Yono turut mengucapkan selamat kepada H. Qudus atas terpilihnya sebagai Ketua Umum Pimpinan Cabang Tarbiyah–Perti Abdya.

“Harapannya keberadaan Tarbiyah Perti aLAbdya dapat memberikan dampak posistif kepada masyarakat,” harap Hendri.

Hal senada juga diharapkan oleh Ketua PD Tarbiyah–Perti Aceh, Tgk.H.Mohd Faisal Amin bahwa Tarbiyah–Perti harus bangkit di setiap daerah untuk menjaga akidah ahlussunnah wal jamaah.

“Kita berharap Tarbiyah–Perti dapat bangkit, begitu juga dengan pengurus cabang untuk lebih aktif berdakwah serta menghidupkan sosial dan ekomoni masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu H. Qudus selaku Ketua terpilih mengaku akan membentuk pengurus serta formaturnya. Selain itu pihaknya juga akan merangkul para ulama untuk membangun Tarbiyah–Perti.

“Kita akan membentuk pengurus secara matang serta merangkul para ulama untuk membangun Tarbiyah–Perti ini,” ungkapnya.

Editor : Nafrizal
Rubrik : ACEH BARAT DAYA
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Presiden Prabowo dan Pemerintah Aceh Diminta Awasi Pemulihan Hak Korban HAM

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemulihan hak-hak korban pelanggaran hak asasi manusia berat (PHB) di Aceh…

11 jam ago

UMKM Expo Abdya 2025, Ajang Lestarikan Seni dan Budaya Lokal

Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

11 jam ago

Aceh Catat Investasi Rp4,16 Triliun pada Triwulan III 2025

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu…

11 jam ago

Dua Nelayan Abdya Selamat Setelah 6 Hari Terombang-ambing di Laut Aceh Singkil

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…

3 hari ago

PBA dan MPI STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Berhasil Kantongi Akreditasi Unggul dan Baik Sekali

Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…

3 hari ago

Mualem Tetapkan Pedoman Reparasi Korban Konflik Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…

3 hari ago