Categories: NEWSPERISTIWA

Ibu dan Anak Diduga Tenggelam di Aceh Tamiang

Analisaaceh.com, Aceh Tamiang | Seorang ibu beserta anaknya dilaporkan tenggelam di Sungai Desa Pangidam, Kecamatan Bandar Pusaka, Kabupaten Aceh Tamiang, Jum’at (29/11/2019) sekitar pukul 01.45 WIB dini hari.

Korban diketahui bernama Rosmawati (37) seorang ibu rumah tangga beserta anaknya Adelia (9) warga Dusun Suka Maju, Desa Pangidam, Kec. Bandar Pusaka.

Kepala SAR Banda Aceh, Budiono mengatakan, sebelumnya pada pukul 01.45 WIB Pos SAR Langsa menerima informasi dari Satgas SAR Aceh Tamiang tentang musibah dua orang diduga tenggelam di Sungai Desa Pangidam, Kec. Bandar Pusaka, Kab. Aceh Tamiang.

“Pukul 02.05 WIB Kantor SAR Banda Aceh memerintahkan personel Rescue Pos SAR Langsa bergerak menuju lokasi untuk melakukan pencarian,” ujarnya.

Kejadian tersebut bermula pada Kamis (28/11) sekitar pukul 10.00 WIB pagi, Rosmawati bersama anaknya umur 9 tahun pergi menyusul suaminya ke kebun sawit. Namun hingga pukul 20.00 WIB kedua korban tidak diketahui keberadaan oleh suaminya.

“Suami korban beserta warga mencoba mencari dengan menggunakan sampan bermesin, dan menemukan sampan milik korban sekitar 1 km ke arah hilir dalam kondisi terbalik,” pungkas Budiono.

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Dampak Banjir Aceh, Pengungsi Masih Capai 92 Ribu Jiwa

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Jumlah warga terdampak banjir dan longsor di Aceh masih tergolong tinggi.…

8 jam ago

ABK Tanker Asing Tumbang di Samudera Hindia, Basarnas Aceh Lakukan Medevac Darurat

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Seorang anak buah kapal (ABK) kapal tanker asing dilaporkan mengalami kondisi…

8 jam ago

Viral di Medsos, Mualem Dikabarkan Menikah Lagi

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Gubernur Aceh Muzakir Manaf alias Mualem dikabarkan kembali melangsungkan pernikahan. Perempuan…

11 jam ago

Eks Kepala BGP Aceh Dituntut 6 Tahun, Rugikan Negara Rp4,4 Miliar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Aceh Besar menuntut Teti Wahyuni,…

1 hari ago

Pemerintah Aceh Larang Truk Tronton Melintas di Jembatan Bailey Kuta Blang Sementara Waktu

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melarang sementara truk tronton melintasi Jembatan Bailey Kuta Blang,…

1 hari ago

Kasus Korupsi Pasar Bale Atu, Terdakwa Divonis 2,5 Tahun Penjara

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Banda Aceh menjatuhkan vonis…

1 hari ago