Categories: NEWSPEMERINTAH ACEH

Ibu Mertua Plt Gubernur Aceh Meninggal Dunia

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh berduka. Ibunda dari istri Pelaksana Tugas Gubernur Aceh, Dr. Dyah Erti Idawati, MT., meninggal dunia pada Selasa (25/02/2020) pukul 02.06 WIB dini hari tadi.

“Innalillahi wainnailaihirajiun. Ibunda Hajjah Emmy Soekarmi binti Matsari, mertua dari Bapak Plt Gubernur meninggal dunia. Kami segenap pegawai di pemerintahan Aceh menyampaikan dukacita. Semoga almarhumah diterima iman Islamnya,” kata Sekretaris Daerah Aceh, dr. Takwallah M.Kes, dalam keterangannya, Selasa (25/2).

Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Aceh, Muhammad Iswanto SSTP, MM, mengatakan Mertua Nova Iriansyah itu menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Mitra Keluarga, Bekasi Barat, Jawa Barat. Selama ini, beliau tinggal di Kemang Pratama Regensi Bekasi Barat, tepatnya di Jalan Jamrud Blok D, No. 10.

Saat ini, kata Iswanto, Plt Gubernur bersama keluarga telah berangkat ke rumah duka, untuk melaksanakan fardhu kifayah kepada almarhumah Hajjah Emmy Soekarmi. Almarhumah rencananya akan dimakamkan di pemakaman Sandiego Hill Kerawang pada siang hari pukul 15.00 nanti.

“Bapak Plt Gubernur mengharapkan doa kita semua masyarakat Aceh, agar ibunda beliau diberikan tempat terbaik di sisi Allah,” kata Iswanto. []

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Lima Ruko di Gampong Lambheu, Aceh Besar Terbakar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…

6 jam ago

Terima Aspirasi Masyarakat Trumon Raya, Abu Heri: Hal Ini akan jadi Prioritas Saya

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…

10 jam ago

KIP Lhokseumawe Sukses Gelar Debat Kedua Calon Wali Kota

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…

10 jam ago

Dispora Aceh Latih 100 Pemuda Jadi Entrepreneur Kreatif dan Inovatif

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…

11 jam ago

96 dan 52 TPS di Aceh Berpotensi Intimidasi dan Kekerasan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…

13 jam ago

MPU Aceh Perbolehkan Pilih Kotak Suara Kosong

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…

13 jam ago