Jaga Kebersihan Lingkungan, Seribuan Relawan Bersih Pantai di Abdya

Analisaaceh.com, Blangpidie | Seribuan relawan yang tergabung dari berbagai komunitas membersihkan beberapa objek wisata seperti Pantai Jilbab, Ujong Seuranga Kecamatan Susoh, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) dalam rangka memperingati hari kebersihan sedunia. Sabtu, (21/9/2019).

Pantauan Analisaaceh.com, setelah sampah itu di kumpulkan, sebagiannya di bakar dan di anggkut dengan menggunakan kenderaan roda tiga dan roda empat guna dibuang di tempat yang telah di sediakan.

Mereka mengutip sampah sisa rumah tangga itu di sepanjang pantai wilayah setempat. Selain mengutip sampah, sejumlah spanduk juga dipasang di beberapa lokasi.

“Jangan ngaku anak milenial kalau masih buang sampah sembarangan,” tulis salah satu komunitas.

Aksi bersih-bersih itu turut didukung penuh oleh Pemerintah Kabupaten Abdya, TNI/Polri, Masyarakat, para komunitas, serta berbagai sekolah yang ada di Abdya seperti, SMA, SMP, SD sederajat.

Baca: Besok, 1000 Relawan Bersih Pantai di Abdya, Ini Himbauannya

Menghindarkan resiko, anak-anak SD dan TK terlihat mendapat pengawasan ketat dari gurunya masing-masing.

Sementara itu Koordinator World Cleanup Day Abdya, Yudya Praditina dikesempatan itu mengucapkan terimakasih kepada donatur dan relawan. Katanya, berkat dukungan dari semua pihak WCD Abdya 2019 dapat terlaksana dengan baik.

Baca juga: Peringati Hari Kebersihan Sedunia, 1000 Relawan Bakal Hadir di Abdya

“Insya Allah sumbangsih semua pihak akan menjadi amal jariah,” ucapnya.

Komentar
Artikulli paraprak21 Organisasi Laksanakan World Cleanup Day 2019 di Kota Tapaktuan
Artikulli tjetërFORKAB Apresiasi Tindakan Profesional Polri Terhadap KKB