Categories: NEWSPIDIE JAYA

Jual Ganja, Seorang Warga Pijay Diringkus Polisi

Analisaaceh.com, Meureudu | Seorang pelaku tindak pidana narkotika diringkus Polisi di Pidie Jaya. Sebanyak 41 paket ganja disita petugas.

Tersangka berinisial F (34) warga Keude, Kecamatan Panteraja ini diamankan Polisi pada Minggu (16/1/2022).

Kapolres Pidie Jaya, AKBP Musbagh Ni”am melalui Kasat Narkoba AKP Rahmat mengatakan, kasus tersebut bermula dari informasi masyarakat bahwa di kios milik tersangka sering terjadi transkasi narkotika jenis ganja.

“Setelah menerima, tim opsnal melakukan penyelidikan di lokasi tersebut dan melihat satu orang yang mencurigakan di dalam kios,” kata AKP Rahamat, Selasa (18/1/2022).

Tersangka F berhasil diamankan petugas pada pukul 00.10 WIB. Dari hasil pengeledahan badan, ditemukan enam paket kecil narkotika jenis ganja yang disimpian di dalam celana dalam.

“Kemudian dilakukan pengeledahan di rumah tersangka yang kebetulan berada di belakang kios milik tersangka, ditemukan 35 paket kecil dan satu paket sedang narkotika jenis ganja,” jelas Kasat Narkoba.

Saat diintrogasi oleh petugas kepolisian, tersangka mengakui bahwa barang bukti tersebut merupakan miliknya yang dibeli dari seseorang berinisial W (DPO) dengan tujuan untuk dijual kembali.

Tersanga dan barang bukti kemudian dibawa ke Mapolres Pidie Jaya guna dilakukan penyelidilan lebih lanjut.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Jambore Makmur: Petani Milenial Wujudkan Ketahanan Pangan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | PT Pupuk Indonesia (Persero) menggelar Jambore Makmur di Lapangan Rindam Mata…

1 jam ago

Volume Sampah Banda Aceh Naik Saat PON XXI Aceh-Sumut

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sejak berlangsungnya Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024, volume sampah…

4 jam ago

Thaib Nyaris Buta, Program JKN Beri Harapan Baru

Analisaaceh.com, Langsa | Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dikelola oleh BPJS Kesehatan terus memberikan…

8 jam ago

Pj Gubernur Apresiasi Pameran Inovasi UIN Ar-Raniry Banda Aceh

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pj Gubernur Aceh, Dr. H. Safrizal ZA, M.Si, mengapresiasi dan menyambut…

8 jam ago

Pj Bupati: Abdya Punya Potensi Lumbung Pangan Terbesar di Aceh

Analisaaceh.com, Blangpidie | Penjabat (Pj) Bupati Aceh Barat Daya (Abdya), Sunawardi, menyatakan bahwa Abdya memiliki…

8 jam ago

Bramsyah, 10 Tahun Rasakan Manfaat BPJS Kesehatan Kampung

Analisaaceh.com, Aceh Timur | Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dikelola oleh BPJS Kesehatan telah…

10 jam ago