Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Barat Daya (Abdya), Drs. Thamrin
Analisaaceh.com, Blangpidie | Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Barat Daya (Abdya), Drs. Thamrin meninggal dunia sekitar pukul 02.52 wib di RSUZA Banda Aceh, setelah mengalami kecelakaan tunggal di Gampong Baro Seti Bakti, Aceh Jaya, Senin (7/3) dini hari.
Kabar duka tersebut diketahui dari anak kandung almarhum, yakni Yudya Praditina yang diunggah dalam laman Facebooknya, Selasa (8/3/2022).
“Innalillahiwainna Ilaihirajiun. Telah berpulang ke Rahmatullah ayahanda kami, Drs. Thamrin di RSUZA pukul 02.52 wib,” tulis Yudya di Facebook.
Yudya menambahkan, jenazah akan dipulangkan hari ini dan dishalatkan pada siang hari.
“Mohon doa agar alhmarhum diberi kelapangan menuju Jannah-nya Allah SWT. Apa bila alhmarhum memiliki hutang piutang agar dapan menyampaikan kepada kami keluarga,” tambahnya.
Menurut kerabatnya, almarhum sedang dalam perjalanan menuju ke Blangpidie dan akan sampai ke rumah duka di dusun III Gampong Geulumpang payong sekitar jam 12.00 siang.
“Insya jenazahnya akan dikebumikan di area Mesjid Pusaka Susoh. Sebelumnya di shalatkan di Mushola Nurul Iman Geulumpang payong dan Mesjid Pusaka Susoh,” ujarnya. (Ahlul)
Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…
Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh menetapkan tiga kabupaten, yakni Aceh Barat, Nagan Raya, dan…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sejumlah perempuan paralegal dari berbagai wilayah di Aceh yang tergabung dalam…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dalam prosesi penyerahan Keputusan Menteri Agama (KMA) bagi Guru Besar rumpun…
Komentar