Alur di Gampong Blang Gleum, Kecamatan Julok, Kabupaten Aceh Timur, lokasi dua kakak beradik meninggal tenggelam, Sabtu (13/8). Foto: Ist
Analisaaceh.com, Aceh Timur | Muhammad Fauzan (9) dan kakaknya Nurul Fazilah (13) warga Blang Gleum, Kecamatan Julok, Kabupaten Aceh Timur ditemukan meninggal dunia tenggelam di alur desa setempat pada Sabtu (13/8/2022) sore.
Kapolres Aceh Timur AKBP Andy Rahmansyah melalui Kapolsek Julok Iptu Mustafa mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 15.00 WIB saat kedua korban pergi bermain sepeda bersama dua temannya ke arah alur yang berada di Dusun Proyek Sosial, Desa Blang Gleum yang tidak jauh dari rumah warga.
“Saat itu Muhammad Fauzan hendak mengambil air untuk diminum di alur tiba-tiba terpeleset ke dalam alur,” kata Kapolsek.
Melihat sang adik jatuh, kakaknya Nurul Fazilah langsung menolong dengan masuk ke alur tersebut. Namun Nurul Fazilah juga ikut tenggelam.
“Melihat kakak beradik tenggelam, dua kawan korban langsung melaporkan kepada warga kemudian dilakukan pencarian,” jelasnya.
Setelah dilakukan upaya pencarian selama 1 jam, kedua korban ditemukan meninggal dunia tepat di lokasi korban jatuh.
“Korban dibawa ke Puskesmas Julok dan setelah itu dibawa ke rumah duka untuk dikebumikan,” pungkasnya.
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemulihan hak-hak korban pelanggaran hak asasi manusia berat (PHB) di Aceh…
Analisaaceh.com, Blangpidie | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu…
Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…
Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…
Komentar