Categories: NEWSPOLITIK

KIP Aceh Tengah Tetapkan 30 Nama Anggota Dewan Terpilih

Analisaaceh.com, Takengon | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Aceh Tengah tetapkan perolehan kursi Partai Politik (Parpol) dan calon Anggota DPRK setempat periode 2019-2024.

Penetapan itu diputuskan dalam rapat pleno yang berlangsung Rabu 14 Agustus 2019 di Hotel Linge Land, Takengon.

Ketua KIP Aceh Tengah Yunadi HR mengatakan, penetapan itu adalah agenda puncak dari seluruh proses Pemilu yang telah dihelat 17 April 2019 yang lalu.

“Dalam artian bukan berarti agenda lain tidak penting, namun penetepan hari inimerupakan hasil dari prose-proses sebelumnya,” jelas Yunadi.

Penetapan itu jelas Yunadi sedikit tertunda, lantaran adanya gugatan PHPU ke Mahkamah Konstitusi (MK). “Menurut aturan, setelah 5 hari paska putusan MK, maka penetapan ini harus kita lakukan,” katanya.

30 nama anggota DPRK Aceh Tengah terpilih harapnya, dapat memberi warna baru pada proses politik dan bisa menjadi penyambung amanah rakyat.

Terpisah, Wakil Bupati Aceh Tengah Firdaus mengajak semua kalangan menghormati dan menghargai hasil penetapan itu sebagai bentuk kedewasaan politik.

“Ada 30 kursi anggota DPRK di Aceh Tengah, kita berharap mereka-meraka ini berisi orang-orang pilihan yang dapat dan mampu mengawal program 5 tahun ke depan. Apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan pemilu sehingga dalam kondisi yang kondusif,” harap Wakil Bupati Aceh Tengah itu. (Karmiadi)

Anggota DPRK Aceh Tengah Terpilih Dapil 1 dan 2
Nama anggota DPRK Aceh Tengah terpilih Dapil 3 dan 4
Desriadi Hidayat

Komentar

Recent Posts

Dr Safaruddin Mendaftar ke DPC PPP Sebagai Bacalon Bupati Abdya

Analisaaceh.com, Blangpidie | Dr Safaruddin SSos MSP, resmi mendaftar ke Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai…

3 jam ago

499 Tenaga Fungsional Guru dan Kesehatan di Abdya Terima SK PPPK

Analisaaceh.com, Blangpidie | Sebanyak 499 guru dan tenaga kesehatan di wilayah Kabupaten Aceh Barat Daya…

3 jam ago

Fenomena Partai Nasional Berebut Jadi Wakil Mualim Dianggap Memalukan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pengamat Kebijakan Publik sekaligus akademisi, Nasrul Zaman menilai bahwa fenomena berebut…

3 jam ago

Jurnalis Perempuan Asal Aceh, Terpilih Menjadi Ketua Umum AJI Indonesia

Analisaaceh.com, Palembang | Pasangan nomor urut 1 Nani Afrida dan Bayu Wardhana menang dan terpilih…

18 jam ago

Sekda Abdya Lepas 6 Pelajar Ikut Seleksi Paskibraka Tingkat Nasional

Analisaaceh.com, Blangpidie | Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Barat Daya (Abdya), Salman Alfarisi melepas secara resmi…

2 hari ago

Salman Alfarisi Mendaftar ke DPD Nasdem Abdya

Analisaaceh.com, Blangpidie | Salman Alfarisi mendaftarkan diri ke Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat…

2 hari ago