Categories: NEWS

KIP Langsa Kosong, KPU Ambil Alih Penyelenggaraan Tahapan Pemilu

Analisaaceh.com, Langsa | Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia (RI) mengambil alih penyelenggaraan tahapan Pemilu di Kota Langsa, lantaran belum ada pelantikan terhadap Komisioner KIP kota setempat untuk jabatan yang baru.

Sekretaris KIP Kota Langsa M. Dahlan, kepada wartawan mengatakan, bahwa pengambilan alih oleh KPU RI, akibat telah berakhirnya masa jabatan Komisioner KIP Kota Langsa periode 2019-2023 pada Senin 31 Juli 2023, namun belum ada pelantikan terhadap komisioner yang baru.

“Pengambil alihan tugas dan wewenang oleh KPU Pusat, karena komisioner KIP Aceh terpilih juga belum dilantik,” kata M. Dahlan, Selasa (1/8/2023).

Dirinya juga menjelaskan, bahwa meskipun, pengambil alihan tersebut belum ada surat resmi dari KPU, dikarenakan terjadi kekosongan komisioner KIP Kota Langsa sampai saat ini, maka secara otomatis diambil alih KPU.

“Kekosongan komisioner KIP Kota Langsa sudah kita sampaikan ke KIP Aceh yang nantinya diteruskan ke KPU RI. Sementara jika nantinya ada keputusan yang urgen, maka akan kita bawa ke KPU RI untuk diplenokan di sana,” ujarnya.

Chairul

Komentar

Recent Posts

Komposisi AKD DPRA Terbentuk, Ini Susunannya

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) resmi membentuk susunan keanggotaan alat kelengkapan…

3 jam ago

Penyidik Polda Aceh Serahkan Dua Tersangka Illegal Logging ke Jaksa

Analisaaceh.com, Meuredue | Penyidik Subdit Tipidter Ditreskrimsus Polda Aceh menyerahkan dua tersangka kasus illegal logging…

3 jam ago

Tim Bustami Hamzah Lapor Dua Orang Diduga jadi Provokator Debat Cagub

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Gubernur nomor urut 01, Bustami Hamzah…

3 jam ago

Polisi Tangkap Terduga Pelaku Penembakan di Nagan Raya

Analisaaceh.com, Suka Makmue | Satreskrim Polres Nagan Raya menangkap MS (53), terduga pelaku penembakan warga…

3 jam ago

SMPN 1 Lhokseumawe Tantang SMPN Arun di Final Turnamen PPBC Cup 5 

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Atlit tunggal putri SMPN 1 Lhokseumawe akan menantang atlit SMPN 1 Arun…

4 jam ago

Dua Anggota Pengganti DPRA Dilantik

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Zulfadli, secara resmi melantik dan…

8 jam ago