Categories: NEWS

KKP Kucurkan Anggaran Rp40 Miliar Untuk Pengerukan Muara Pelabuhan Lampulo

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap mengucurkan anggaran sebesar Rp40 Miliar untuk pengerukan muara sungai dan kolam labuh Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kutaraja Lampulo, Banda Aceh.

Dirjen Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan, Laksamana Muda TNI, Adin Nurawaluddin saat kunjungan kerja Komisi IV DPR RI pada Kamis (13/10/2022) mengungkapkan bahwa proses pelaksanaan pengerukan itu akan dikerjakan di Tahun 2023.

“Kita sudah anggarkan sebanyak Rp40 miliar untuk pengerukan ini sesuai dengan permintaan nelayan melalui Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat yang mudah-mudahan terealisasikan” ujar Adin Nurawaluddin.

Kegiatan tersebut kata Adin, bukan sekedar wacana tetapi memang sudah ada di pagu indikatif KKP.

“Ini tinggal teknis dan pelaksanaanya saja, untuk itu sinergi pemerintahan pusat dan daerah harus memiliki keharmonisan dalam menjalankan tiap program,” kata Adin.

Untuk diketahui, pengerukan muara kolam Pelabuhan Samudera Lampulo tersebut dilakukan agar memudahkan para nelayan melaut sebagai jalur lintas kapal dan boat.

Selama ini nelayan kesulitan untuk masuk keluar pelabuhan menggunakan boat karena muara kolam mengalami pendangkalan.

Editor : Nafrizal
Rubrik : NEWS
Naszadayuna

Komentar

Recent Posts

Lima Ruko di Gampong Lambheu, Aceh Besar Terbakar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…

11 jam ago

Terima Aspirasi Masyarakat Trumon Raya, Abu Heri: Hal Ini akan jadi Prioritas Saya

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…

15 jam ago

KIP Lhokseumawe Sukses Gelar Debat Kedua Calon Wali Kota

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…

16 jam ago

Dispora Aceh Latih 100 Pemuda Jadi Entrepreneur Kreatif dan Inovatif

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…

16 jam ago

96 dan 52 TPS di Aceh Berpotensi Intimidasi dan Kekerasan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…

18 jam ago

MPU Aceh Perbolehkan Pilih Kotak Suara Kosong

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…

18 jam ago