Categories: NEWS

Korban Tenggelam di Pantai Riting Ditemukan Meninggal pada Hari Ketiga Pencarian

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Setelah tiga hari pencarian, tim SAR gabungan akhirnya menemukan Haris Akbar Riandi (22), korban tenggelam di Pantai Riting, Kecamatan Leupung, Aceh Besar.

Jasad korban ditemukan pada Rabu (27/8/2025) sekitar pukul 09.02 WIB dalam kondisi meninggal dunia.

Kepala Basarnas Banda Aceh, Al Hussain, menjelaskan bahwa penemuan korban bermula dari laporan nelayan sekitar pukul 08.10 WIB yang melihat sesosok tubuh mengapung pada jarak sembilan mil laut dari lokasi kejadian, tepatnya di perairan depan PT SAI, Lhoknga.

“Tim SAR yang menerima informasi tersebut segera bergerak dan berhasil mengevakuasi korban ke daratan sebelum diserahkan kepada pihak keluarga,”paparnya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa peristiwa tenggelamnya Haris terjadi pada Senin (25/8/2025) ketika ia bersama empat rekannya berkunjung ke Pantai Riting.

Sekitar pukul 18.00 WIB, Haris bersama Alwi Sidiki (22) berenang menjauh dari bibir pantai hingga akhirnya terseret arus.

Alwi berhasil diselamatkan rekannya dan sempat dirawat di puskesmas dalam kondisi lemas, sementara Haris hilang terseret ombak.

Dalam operasi pencarian, Basarnas Banda Aceh mengerahkan berbagai peralatan seperti satu unit rescue truck, satu unit perahu karet, perlengkapan selam, drone thermal, serta alat komunikasi dan evakuasi lainnya.

“Dengan ditemukannya korban, Basarnas secara resmi menutup operasi SAR pada hari ketiga,” paparnya.

Naszadayuna

Komentar

Recent Posts

Geledah Lapas Blangpidie, Petugas Sita HP dan Barang Ilegal

Analisaaceh.com, Blangpidie | Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Blangpidie melaksanakan razia gabungan bersama Kantor Wilayah…

19 menit ago

BPOM Hentikan Edar S-26 Promil Gold pHPro 1

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menyikapi peringatan keamanan pangan global…

20 menit ago

Pemerintah Aceh Bantah Pernyataan BPKAD Lhokseumawe soal Gaji ASN

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh membantah pernyataan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah…

22 menit ago

24 Desa di Aceh Tengah Terisolir, 10 Ribu Warga Terdampak

Analisaaceh.com, Takengon | Sebanyak 24 desa di Kabupaten Aceh Tengah hingga kini masih terisolir akibat…

24 menit ago

YARA Desak Inspektorat Abdya Limpahkan Temuan LHP Dana Desa Rp100 Juta ke APH

Analisaaceh.com, Blangpidie | Yayasan Advokasi Rakyat Aceh (YARA) Perwakilan Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) meminta…

25 menit ago

Kasus Dugaan Korupsi SPPD Inspektorat Aceh Besar Masuk Tahap II

Analisaaceh.com, Kota Jantho | Kejaksaan Negeri Aceh Besar melaksanakan Tahap II atau penyerahan tersangka dan…

27 menit ago