Analisaaceh.com, Banda Aceh | Lima pejabat Eselon II Setda Aceh resmi dilantik di Anjong Mon Mata, Komplek Meuligoe Gubernur Aceh, pada Kamis (15/8/2024) sore.
Adapun kelima pejabat tersebut antara lain Restu Andi Surya yang dilantik sebagai Staf Ahli Gubernur Bidang Perekonomian, Keuangan, dan Pembangunan, serta Taufik yang kini menjabat sebagai Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Aceh.
Kemudian, Teuku Nara Setia, sebagai kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Aceh, Akkar Arafat Eselon II sebagai kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Aceh dan Teuku Zaufi, sebagai kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa.
Penjabat (PJ) Gubernur Aceh, Bustami Hamzah, diwakili oleh PJ Sekda Aceh, Azwardi, dalam pelantikan ini menyampaikan pesan penting. Ia menegaskan bahwa penggeseran struktur jabatan adalah hal yang biasa dan diperlukan, serta meminta para pejabat baru untuk segera membangun tim yang solid guna mencari solusi inovatif terhadap tantangan yang dihadapi.
“Kita harus mendorong peningkatan pelayanan publik untuk rakyat Aceh. Kami menegaskan pentingnya percepatan realisasi APBA agar target pencapaian dapat tercapai,” tegasnya.
Azwardi juga menekankan pentingnya perhatian khusus terhadap Pekan Olahraga Nasional (PON) dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), yang keberhasilannya tidak hanya mencerminkan prestasi organisasi, tetapi juga berdampak positif di mata nasional dan internasional.
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…
Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…
Komentar