Sesosok mayat laki-laki tanpa identitas ditemukan di Gampong Kuala Langsa Kecamatan Langsa Barat Kota Langsa, Sabtu (18/3/2023) pagi.
Analisaaceh.com, Langsa | Warga Kota Langsa digegerkan dengan penemuan sesosok mayat tanpa identitas di Gampong Kuala Langsa Kecamatan Langsa Barat, Sabtu (18/3/2023) pagi.
Menurut informasi yang dihimpun, mayat berjenis kelamin laki-laki itu pertama kali ditemukan sekitar pukul 10.00 WIB, oleh warga setempat dalam kondisi mengapung dengan posisi telungkup di sungai (alur) kilometer 6 desa setempat.
“Warga yang pertama memberitahukan bahwa ada sesosok mayat di sekitar belakang rumah,” katanya.
“Saat ditemukan mayat tersebut menggunakan kaos, kemudian oleh warga ditarik ke pinggir dan saat ini sedang ditangani oleh pihak Kepolisian,” ujarnya.
Kapolres Langsa, AKBP Muhammaddun melalui Kapolsek Langsa Barat, Iptu Hufiza Fahmi, saat dikonfirmasi oleh Analisaaceh.com, melalui pesan WhatsApp, membenarkan bahwa ada penemuan mayat di Gampong Kuala Langsa.
“Benar dan untuk laporan lengkapnya masih di pulbaket oleh anggota dilapangan,” jawab Iptu Hufiza Fahmi.
Analisaaceh.com, Blangpidie | Dua nelayan warga asal Gampong Pulau Kayu Kecamatan Susoh Kabupaten Aceh Barat…
Analisaaceh.com, Meulaboh | Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh meraih capaian baru dalam…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh resmi menetapkan Pedoman Pelaksanaan Reparasi Penyelesaian Non-Yudisial Pelanggaran HAM…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pemerintah Aceh menetapkan tiga kabupaten, yakni Aceh Barat, Nagan Raya, dan…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sejumlah perempuan paralegal dari berbagai wilayah di Aceh yang tergabung dalam…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dalam prosesi penyerahan Keputusan Menteri Agama (KMA) bagi Guru Besar rumpun…
Komentar