Categories: NEWS

Mualem Punya Kedekatan dengan Pusat, Bustami Sebut Presiden Bukan Milik Golongan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Debat kandidat Calon Gubernur Aceh di Hotel Amel pada Jumat (25/10/2024) menjadi ajang adu pandangan dan sindiran antara pasangan nomor urut 01, Bustami Hamzah (Om Bus) – Fadhil Rahmi (Syech Fadhil), dan pasangan nomor urut 02, Muzakkir Manaf (Mualem) – Fadhlullah (Dek Fad).

Dalam sesi debat, Bustami Hamzah mengajukan pertanyaan terkait tantangan berakhirnya dana Otonomi Khusus (Otsus) Aceh.

Ia meminta tanggapan dari pasangan calon nomor urut 02 mengenai langkah-langkah yang akan diambil untuk memastikan keberlanjutan pembangunan di Aceh dan menjaga kesejahteraan masyarakat, khususnya bagi mantan kombatan GAM.

Pasangan calon nomor urut 02 menegaskan bahwa kedekatan dan koneksi mereka dengan pemerintah pusat, terutama Presiden, akan menjadi langkah strategis awal untuk mengupayakan penambahan dana Otsus bagi Aceh.

“Kami memiliki koneksi dengan Presiden terpilih, dan kami akan berupaya semaksimal mungkin menambah alokasi dana Otsus,” kata Mualem.

Pernyataan tersebut diperkuat oleh wakilnya, Dek Fad, yang menyampaikan bahwa koneksi dan komunikasi dengan pemerintah pusat akan menjadi solusi dalam membangun Aceh.

Menurutnya, konektivitas ini merupakan keunggulan yang tidak dimiliki oleh pasangan calon nomor urut 01.

Namun, Paslon 01 membantah klaim tersebut dengan menegaskan bahwa pemimpin tertinggi negara bukanlah milik satu golongan.

“Presiden bukan milik golongan tertentu beliau milik semua rakyat. Jika saya terpilih, Insya Allah, saya memiliki cara untuk memperpanjang Otsus Aceh dengan menghadap Presiden dan meminta Perpu pengganti undang-undang,” bantah Bustami.

Naszadayuna

Komentar

Recent Posts

Lima Ruko di Gampong Lambheu, Aceh Besar Terbakar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…

4 jam ago

Terima Aspirasi Masyarakat Trumon Raya, Abu Heri: Hal Ini akan jadi Prioritas Saya

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…

7 jam ago

KIP Lhokseumawe Sukses Gelar Debat Kedua Calon Wali Kota

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…

8 jam ago

Dispora Aceh Latih 100 Pemuda Jadi Entrepreneur Kreatif dan Inovatif

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…

8 jam ago

96 dan 52 TPS di Aceh Berpotensi Intimidasi dan Kekerasan

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Panitia Pengawasan Pemilihan Aceh (Panwaslih) Aceh memetakan potensi Tempat Pemungutan Suara…

10 jam ago

MPU Aceh Perbolehkan Pilih Kotak Suara Kosong

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh telah mengeluarkan fatwa yang menyatakan bahwa…

10 jam ago