PDI Perjuangan Aceh Selatan Serahkan APD untuk Puskesmas

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Aceh Selatan melakukan serangkaian kegiatan selama Ramadhan. Salah satunya adalah penyerahan Alat Pelindung Diri (APD) kepada petugas medis.

Kegiatan tersebut berlangsung di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Ladang Tuha, Kecamatan Pasie Raja, Selasa (5/5/2020).

“Alhamdulillah, kami hari ini menyerahkan APD kepada petugas puskesmas,” kata Syafrijal, Bendahara DPC PDI Perjuangan Kabupaten Aceh Selatan yang didampingi oleh Tgk. Hasbi Rusjal sebagai Wakil Sekretaris.

APD tersebut diterima oleh dr. Fakrulrozi. Pihaknya mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan sebagai perhatian PDIP kepada tenaga kesehatan.

”Kita mengucapkan terimakasih kepada DPC PDI Perjuangan Kabupaten Aceh Selatan yang telah memberikan sejumlah APD kepada Puskesmas Ladang Tuha,” ungkap dokter yang bertugas di Puskesmas Ladang Tuha tersebut.

Ketika dihubungi terpisah, Alja Yusnadi,S.TP., M.Si selaku Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Aceh Selatan menjelaskan, sejauh ini partainya sudah melakukan berbagai kegiatan.

“Sejauh ini, DPP sudah mendistribusikan APD, masker, brosur pencegahan Covid-19 kepada selurus DPC yang ada di Aceh, termasuk Aceh Selatan,” ungkap Alja.

Untuk Aceh Selatan, Alja mengakui sudah membagikan masker, brosur kesehatan, imsakiyah ramadhan. Selanjutnya, Alja menjelaskan, partainya juga akan membagikan makanan tambahan untuk balita dan ibu hamil.

“Yang sudah kita bagikan, APD, brosur kesehatan, masker, Imsakiyah Ramadhan, Insya Allah ke depan akan sampai makanan tambahan untuk balita dan Ibu hamil,” ungkap Alja.

Mantan anggota DPRK ini berharap, di tengah situasi krisis seperti saat ini partai dapat memberi kontribusi kepada masyarakat.

Redaksi

Editor Analisaaceh.com

Komentar

Recent Posts

Dua Anggota Pengganti Antar Waktu DPRA Dilantik

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Zulfadli, secara resmi melantik dan…

58 menit ago

Molor Satu Jam, Rapat Paripurna DPRK Abdya Ditunda

Analisaaceh.com, Blangpidie | Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Barat Daya (Abdya) pada…

2 jam ago

Lima Ruko di Gampong Lambheu, Aceh Besar Terbakar

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Sebanyak lima ruko tempat usaha di Gampong Lambheu, Simpang Lampu Merah…

18 jam ago

Terima Aspirasi Masyarakat Trumon Raya, Abu Heri: Hal Ini akan jadi Prioritas Saya

Analisaaceh.com, Tapaktuan | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dari Fraksi Partai Aceh (PA), T.…

22 jam ago

KIP Lhokseumawe Sukses Gelar Debat Kedua Calon Wali Kota

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Lhokseumawe sukses menyelenggarakan debat kedua calon Wali Kota…

23 jam ago

Dispora Aceh Latih 100 Pemuda Jadi Entrepreneur Kreatif dan Inovatif

Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Aceh bekerja sama dengan Development for…

23 jam ago