Pembangunan Jalan Akses Ke Kawasan Zikir Hampir Rampung

Foto: Ist

Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (Dinas PUPR) Kota Banda Aceh telah melakukan Pembangunan Jalan Akses di kawasan zikir atau Nurul Arafah Islamic Center.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Jalaluddin, ST, MT mengatakan kawasan tersebut dilakukan pembangunan jalan akses untuk menuju ke kawasan zikir yang berada di Gampong Ulee Lheue.

“Pembangunan akses jalan ini untuk memudahkan proses memasukkan material ke kawasan ini, kalau udah ada jalan aksesnya sudah memudahkan pengerjaan bangunan yang lain,” kata Jalal, pada Senin (10/08/2020) di kantornya.

Jalal mengatakan, pembangunan jalan akses tersebut dimulai dari Simpang Batu Cincin sampai dengan batas tanggul laut tepatnya di belakang Masjid Baiturrahim Ulee Lheue, dengan dilakukan penimbunan di sepanjang jalan tersebut.

Selain itu, Jalal mengatakan pembangunan jalan akses ini diselesaikan selama empat bulan pengerjaannya.

“Pengerjaannya mulai bulan lima dan sekarang sudah selesai tapi belum terlalu tuntas, jadi kurang lebih pengerjaannya menghabiskan waktu empat bulan,” kata Jalal.

Jalal berharap, dengan adanya kawasan zikir ini supaya menjadi salah satu kawasan yang dapat membuat Banda Aceh terkenal di mata dunia.(Rid/Hz)

Editor : Nafrizal
Rubrik : BANDA ACEH
Komentar
Artikulli paraprakKemenag Aceh Bolehkan Madrasah di Zona Kuning Belajar Tatap Muka
Artikulli tjetërNaik Rp2.000, Harga Emas Antam Jadi Rp1.056.000 per Gram