Analisaaceh.com, Banda Aceh | Pengurus Ikatan Alumni Universitas Sumatera Utara (IKA USU) Wilayah Aceh akan dilantik pada Minggu (17/7/2022) nanti malam di Anjong Mon Mata, Kompleks Meuligoe Gubernur, Banda Aceh.
IKA USU Wilayah Aceh yang dipimpin Safaruddin, S.Sos., MSP tersebut akan dikukuhkan oleh Ketua Umum DPP IKA USU Romo Syafii dan dihadiri Rektor USU, Dr Muryanto Amin, Pj Gubernur Aceh Achmad Marzuki serta sejumlah tamu penting lainnya.
Untuk menyukseskan acara dimaksud, Ketua IKA USU Wilayah Aceh, Safaruddin berharap kepada semua alumni USU yang berada di Aceh untuk meramaikan kegiatan tersebut.
“Saya secara terbuka mengundang seluruh alumni USU di Aceh untuk hadir acara pelantikan di Anjong Mon Mata,” kata pria yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRA ini.
Selain acara pelantikan, tambah Safaruddin, pada pertemuan tersebut juga akan dilaksanakan temu ramah antar alumni dan makan malam bersama di Restoran Meuligoe Gubernur.
Safaruddin menyebutkan, saat ini ada puluhan ribu alumni USU di Aceh dengan berbagai latar belakang profesi, mulai di pemerintahan, tenaga kesehatan, politisi, praktisi, hingga akademisi.
Di antara nama besar, selain Safaruddin sebagai Wakil Ketua DPRA, juga ada M.Jafar, SH.,M.Hum, Asisten 1 Setda Aceh, Syamsul Bahri Ketua KIP Aceh, Indra Milwady, Ketua KIP Banda Aceh, dan lainnya.
“Perkumpulan ini selain sebagai tempat ajang silaturahmi juga tempat kita bertukar pikiran untuk memberikan kontribusi positif bagi pembangunan Aceh,” tutup Safaruddin.
Sebelumnya, Safaruddin terpilih secara aklamasi sebagai Ketua IKA USU Wilayah Aceh menggantikan ketua pertama, Ir Damhuri Ben dalam musyawarah wilayah (muswil) ke 2 pada Sabtu 23 April 2022.