Alumni santriwati Misbahul Ulum berbagi takjil kepada pengguna jalan di Lhokseumawe, Minggu (10/5/2020). Foto : Affandi Tay
Analisaaceh.com, Lhokseumawe | Alumni santriwati Al-Muhafis Generation dari pesantren Misbahul Ulum Paloh melakukan aksi berbagi takjil di Kota Lhokseumawe, Minggu (10/5/20).
Puluhan santri ini terlihat berkumpul di depan Masjid Islamic Center Lhokseumawe dan selanjutnya bergerak ke jalan untuk membagi takjil berbuka puasa pada masyarakat pengguna jalan yang melintas di depan masjid.
Dengan semangat diikuti kekompakan, mereka langsung menyapa masyarakat dengan senyuman yang ramah dan penuh santun, sehingga paket paket takjil yang disediakan langsung habis terbagi dalam waktu yang singkat.
Juru bicara Al-Muafis, Sri Maulida, kepada kontributor Analisaaceh.com mengatakan, mereka bersama teman-teman alumni bergerak hati ingin berbagi sesuatu kepada masyarakat, mengingat saat ini merupakan masa pandemi covid-19. Kemudian mereka sepakat mengumpulkan uang dari anggota dan dibantu donasi masyarakat. Mereka berharap agar 450 paket takjil yang dibagikan pada hari tersebut menjadi berkah.
” Apapun yang kami lakukan hari ini bersama kawan-kawan alumni merupakan panggilan iman kami selaku alumni pesantren Misbahul Ulum, mudah-mudahan akan menjadi contoh pada adik-adik kami kelak. Teruslah berbuat, Allah akan melihat apa yang kita kerjakan,” kata Sri.
Hadir nya alumni pesantren Misbahul Ulum itu di tengah masyarakat menjadi perhatian khusus bagi pengguna jalan, sehingga sempat terjadi sedikit kemacetan akibat banyaknya pengguna jalan yang merapat untuk mengambil takjil dari alumni santriwati Al-Muhafis Generation tersebut. (Aff)
Analisaaceh.com, Langsa | Seorang warga Desa Mesjid, Kecamatan Manyak Payed, Aceh Tamiang, M. Yahya (33),…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Penyidik Satreskrim Polresta Banda Aceh menyerahkan dua tersangka kasus perdagangan bagian…
Analisaaceh.com, Langsa | Kejaksaan Negeri (Kejari) Langsa masih melakukan proses penyelidikan pada kasus dugaan korupsi…
Analisaaceh.com, Langsa | Kapolres Kota Langsa AKBP Mughi Prasetyo memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab)…
Analisaaceh.com, Blangpidie | Sebanyak 64 Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mengikuti…
Analisaaceh.com, Banda Aceh | Dua orang oknum taruna yang diketahui sedang menempuh pendidikan di sekolah…
Komentar